Harga BBM Naik, Harga Cabai hingga Bawang Merah ikut Meroket

Kraksaan,- Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perdagangan dan Perindustrian (DKUPP) Kabupaten Probolinggo, pastikan stok bahan pokok dan harga komoditas dapur relatif masih stabil.

Hal itu disampaikan Kepala DKUPP Kabupaten Probolinggo Anung Widiarto saat inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Semampir, Kecamatan Kraksaan Rabu (7/9/22) pagi. Sidak itu dilakukan itu untuk memastikan bahan pokok yang ada di Pasar Semampir tetap stabil.

“Ya selain itu, kami cek harga-harga, dan ternyata harganya masih stabil,” ujar Anung saat dimintai keterangan.

Sidak tersebut, menurut mantan Kepala Badan Penanggulan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Probolinggo ini untuk menindaklanjuti pengaruh kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM), dua hari lalu.

“Daei sejumlah bahan pokok yang ada di Pasar Semampir, hanya daging ayam broiler yang naik dari harga awal Rp35 ribu menjadi Rp37 ribu per kilogram (kg). Beras premium harga awal Rp10 ribu kini naik Rp11 ribu/kg,” jelas dia.

Sedangkan komoditas lainnya seperti cabai merah besar, harga awal Rp40 ribu/kg naik menjadi Rp50 ribu/kg. Begitupu cabai rawit merah, yang harga awal Rp40 ribu/kg, naik hingga Rp50 ribu/kg.

Harga bawang merah juga mengalami kenaikan dari Rp25 ribu/kg, kini menjadi Rp28 ribu/kg. Data tersebut berdasarkan hasil sidak yang dilakukan pihak DKUPP Kabupaten Probolinggo. (*)

 

Editor: Efendi Muhamad

Publisher: Zainullah FT

Baca Juga  Perbud Pilkades Akan Di-Uji Materi di MA, Pemkab Persilakan

Baca Juga

Harga Beras dan Gabah Jomplang Banget! Petani Lumajang Salahkan Beras Impor

Lumajang,- Harga beras premium di Kabupaten Lumajang kini mencapai Rp15.000 ribu per kilogram (kg). Ironisnya, …