BIKIN HEBOH: Bunga bangkai yang ditemukan warga di Dusun Pekangkungan, Desa Macan Putih, Kec. Gondang Wetan, Kab. Pasuruan. (foto: Moh. Rois)

Penemuan Bunga Bangkai di Pasuruan Menyita Perhatian, Warga Percaya ini

Pasuruan,- Warga Dusun Pekangkungan, Desa Macan Putih, Kecamatan Gondang Wetan, Kabupaten Pasuruan, diramaikan dengan penemuan bunga bangkai di pekarangan. Bunga Raflesia yang jarang terlihat itu menjadi sorotan warga setempat.

Penemu bunga bangkai Hasan Jazuli (35) menyebut, bunga langka itu ditemukan ketika dia membersihkan pekarangan miliknya, Minggu (24/12/2023) pagi.

Saat mencangkul tanah, Hasan justru mendapati bunga bangkai yang belum sepenuhnya mekar. “Pas saya cangkul ada bunga ini,” ujar Hasan, Senin (25/12/2023).

Informasi penemuan bunga tersebut cepat menyebar di kalangan warga setempat. Warga pun berbondong-bondong datang untuk menyaksikan bunga Raflesia yang terletak sekitar 100 meter dari pemukiman warga.

“Banyak warga yang kesini akhirnya, banyak yang penasaran,” tambahnya.

Warga Desa Macan Putih, Deni Setyawan mengakui penemuan bunga itu cukup membuat warga penasaran. Sebab warga percaya, bunga itu akan mengeluarkan bau tak sedap menjelang adzan maghrib.

“Biasanya mengeluarkan baunya itu menjelang maghrib, bau sekali. Tetapi warga tidak terganggu, malah banyak yang melihat,” ungkap Deni. (*)

 

 

Editor: Mohamad S

Publisher: Moch. Rochim

Baca Juga  Ogah Balap Liar, Ratusan Pebalap Drag Bike Adu Cepat di Sirkuit Jalanan Kota Pasuruan

Baca Juga

Bakal jadi Kantor Baru KPU, Eks-TPS Kraksaan Wetan Segera Dibongkar

Probolinggo,- Tumpukan sampah di lokasi eks-Tempat Pembuangan Sampah (TPS) Kraksaan Wetan, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, …