Pemkab Lantik 139 Pejabat Eselon

Kraksaan – Pemerintah Kabupaten Probolinggo kembali melantik dan mengambil sumpah pejabat Eselon III dan IV di ruang Madakaripura lantai lima kompleks Kantor Bupati, Kraksaan, Senin (7/11/2022). Total ada 139 orang yang dilantik terdiri dari 82 Eselon III dan 57 Eselon IV.

Dari beberapa nama yang dilantik itu di antaranya terdapat nama Ulfiningtyas yang dilantik menjadi Kepala Bagian (Kabag) Umum Setda Kabupaten Probolinggo. Sebelumnya, Ulfi menjabat sebagai Camat Dringu.

Kini posisi Camat Dringu digantikan Heri Mulyadi yang sebelumnya menjabat Kabag Umum. Selain itu, ada juga nama Saniwar yang dilantik menjadi Camat Lumbang. Posisi Saniwar sebelumnya yakni Camat Bantaran diganti Junaidi yang sebelumnya menjabat sebagai Camat Bantaran.

Pengambilan sumpah ini dipimpin langsung Wakil Bupati Probolinggo HA. Timbul Prihanjoko. Dalam sambutannya, wabup berharap para pejabat yang sudah dilantik dapat bekerja maksimal sesuai dengan tugasnya masing-masing. Sehingga, bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat maupun Kabupaten Probolinggo.

“Ayo tatap Kabupaten Probolinggo ke depan biar bisa menjadi lebih baik,” katanya, Senin (7/11/2022).

Selain itu, Timbul juga menjelaskan, adanya pelantikan ini juga bertujuan untuk kepentingan karir para eselon tersebut. Menurutnya, para pejabat yang dilantik itu harus mempunyai pengalaman yang banyak, sehingga keahliannya dalam melayani masyarakat bisa dilakukan di berbagai macam sektor.

“Biar ada pengalaman, karena kalau hanya satu susah orang itu karirnya. Kalau hanya mentok hanya di satu, kasihan,” paparnya.

Dalam kesempatan ini, Timbul juga berpesan agar tidak terlalu menghiraukan sesuatu yang sudah terjadi di masa lalu. Ia berharap para pejabat yang dilantik itu bisa fokus menatap masa depan untuk menjadikan Kabupaten Probolinggo menjadi semakin baik.

“Yang lalu biar berlalu, ayo fokus ke depan untuk membangun Kabupaten Probolinggo,” tuturnya. (*)

Baca Juga  Libur Tahun Baru, Bus dan KA jadi Moda Tranportasi Favorit di Lumajang

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

Baca Juga

Top! Pemkab Lumajang Raih Opini WTP 6 Kali Berturut-turut

Lumajang,- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang kembali meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Dadan Pemeriksaan …