Proyek Pasar Ikan Kebonagung Capai 90 Persen

KRAKSAAN,- Pembangunan Pasar Ikan di Pasar Kebonagung, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo kurang lebih sudah mencapai 90 persen. Pasar ikan pertama di Kabupaten Probolinggo itu hanya menyisakan sejumlah penyelesaian akhir (finishing) yang saat ini digarap oleh pihak kontraktor.

Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Probolinggo, Dedy Isfandi mengatakan, pembangunan Pasar Ikan Kebonagung terus berjalan. Saat ini proses pengerjaannya menyisakan pavingisasi, pemasangan rolling door dan sejumlah finishing lainnya.

“Insyaallah dapat selesai sampai target yang sudah ditentukan dan disepakati. Semoga saja tidak molor atau ada kendala di kemudian hari yang membuat pembangunan melebihi target,” katanya, Rabu (15/12/2021).

Sedangkan untuk target penggarapan pasar ikan tersebut, menurut Dedy, direncanakan akan selesai 26 Desember 2021 mendatang. Oleh karena itu, pengerjaanya terus dipantau.

“Pemantauannya memang dilakukan langsung dari pihak kementerian. Karena ini proyek dari kementerian. Namun, kami juga turut melakukan pemantauan dikhawatirkan ada kendala dadakan sehingga prosesnya penyelesaiannya molor, ya hanya tinggal hitungan jari targetnya,” ujar Dedy.

Untuk pembangunan pasar ikan sendiri, lanjut Dedy, dibangun dua tempat dengan fungsi berbeda-beda. Pertama di sebelah utara dengan konsep lapak los. Di sebelah selatan dengan konsep lapak pusat jajanan serba ada (pujasera).

“Di atasnya akan menjadi kantor pasar. Jadi yang selatan itu ada dua lantai kalau di sebelah utara satu lantai,” ungkap Dedy.

Dedy menyebutkan, jika proyek pembangunan pasar ikan dengan anggaran hampir mencapai Rp2 miliar itu nanti dapat menampung sekitar 40 pedagang ikan. Pedagang akan diprioritaskan pedagang ikan yang memang sudah menjual ikan di lokasi tersebut.

“Diutamakan bagi para pedagang ikan yang ada di Pasar Kebonagung. Tapi biasanya untuk sistem penjualannya hanya sampai pagi hari. Tidak tahu juga setelah selesai bangunan dan yang lainnya penjualan pasar ikan disana bisa sampai siang lah,” tutur Dedy. (*)

Baca Juga  Kisah Miarso Hadi ; Sales Makanan Ringan Yang Kini Menjadi Saudagar Madu

Editor : Ikhsan Mahmudi
Publisher : Albafillah

Baca Juga

Ada Pabrik Baru di Pasuruan, Siap Ciptakan Ribuan Lapangan Kerja

Pasuruan,– Kabar gembira datang dari Jawa Timur. Hari ini, Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur, Adhy …