Pandemi, Harga Jual Sapi Qurban pun Anjlok

BESUK-PANTURA7.com, Dua pekan menjelang Hari Raya Idul Adha 1440 H, harga jual sapi potong atau sapi kurban justru anjlok. Pedagang menuding, turunnya harga jual sapi akibat pasar hewan terlalu lama ditutup seiring pandemi Covid-19.

Pantauan PANTURA7.com pada Senin (13/7/2020) pagi, harga sapi lokal jantan siap potong dipatok sekitar Rp16 juta. Padahal sebelumnya, harga sapi kualitas bagus ini berada di kisaran Rp18 hingga 20 juta.

Sementara, harga sapi potong kurban dengan kualitas biasa, dihargai Rp10 hingga Rp12 juta per ekor. Sementara, harga sapi potong asal Madura, harganya justru lebih rendah lagi dibandingkan harga sapi lokal.

Muhammad Rozaqi (26) warga Desa Alaskandang, Kecamatan Besuk, Kabupaten Probolinggo menjelaskan, saat ini harga sapi merah asal Madura berada dikisaran Rp5 juta. Padahal harga sebelumnya sekitar Rp7 juta, kisaran harga ini juga terjadi untuk sapi lokal yang kondisinya kurus.

“Padahal sudah mendekati hari raya Idul Adha, biasanya harga jual sapi di pasaran naik. Semoga saja harga jualnya bisa berubah saat Idul Adha kurang sepekan,” paparnya.

Merosotnya harga sapi, menurut dia, disinyalir lantaran stok sapi potong melimpah. Pasca pasar hewan ditutup selama 3 bulan oleh pemerintah daerah, para pedagang berduyun-duyun menjajakan sapi dagangannya.

“Kan tiga bulanan pasar hewan ditutup gara-gara virus corona, sampai akhirnya berimbas ke harga sapi. Mau tidak mau kalau sudah banyak saingan harus mau jual rugi, daripada tidak laku sama sekali,” keluh Rozaqi.

Keluhan serupa disampaikan Muhammad Yondri, pedagang sapi asal Kecamatan Kotaanyar. Ia menyebut, harga sapi yang anjlok membuatnya tidak berani mengambil sapi dari luar daerah dengan jumlah banyak.

“Banyak pertimbangan kalau mau kulak sapi dari luar. Bisa-bisa gak balik modal, bisa rugi. Kalau harganya kembali normal, kemungkinan transaksi sapi dari luar juga normal,” tuturnya. (*)

Baca Juga  Tembakau Mulai Panen, DPRD Pastikan Daya Tampung Gudang


Editor : Efendi Muhamad
Publisher : A. Zainullah FT


Baca Juga

Ada Pabrik Baru di Pasuruan, Siap Ciptakan Ribuan Lapangan Kerja

Pasuruan,– Kabar gembira datang dari Jawa Timur. Hari ini, Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur, Adhy …