Dispendik Latih Ratusan Gugus dan PKG PAUD

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Dinas Pendidikan (Dispendik) Kabupaten Probolinggo memberikan pelatihan gugus dan PKG (Pusat Kegiatan Gugus) PAUD selama dua hari, sejak Senin dan Selasa (26-27/11/2018). Tujuannya, untuk meningkatkan mutu layanan PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) Kurikulum dan Penilaian.

Pelatihan diikuti oleh 184 peserta gugus PAUD dan 136 peserta PKG PAUD ini dilaksanakan di 4 titik, meliputi SDN Sepuhgembol 1 Kecamatan Wonomerto, TK Negeri Pembina Dringu, SDN Maron Wetan 1 Kecamatan Maron dan SDN Jabung Sisir 1 Kecamatan Paiton.

Kasi Kurikulum dan Penilaian PAUD dan PNF Dispendik, Roy Iskandar mengatakan kegiatan ini untuk memberikan pemahaman konsep dasar gugus terkait petunjuk teknis (juknis) terbaru. Yakni juknis penyelenggaraan Pusat Kegiatan Gugus (PKG) dan pembinaan gugus PAUD yang diterbitkan oleh Direktorat Pembinaan PAUD Kemendikbud RI.

“Di dalam juknis itu ada perubahan terkait Pokja (Kelompok Kerja) yang ada di PKG. Diantaranya, Pokja Kurikulum, Pokja Peningkatan Kompetensi PTK, Pokja Teknologi Informasi dan Pokja Kewirausahaan. Sebelumnya hanya berbunyi kelompok kerja satuan pendidikan di Kabupaten Probolinggo,” kata Roy.

Menurut Roy, PKG ini memiliki beberapa fungsi yang diantaranya sebagai wadah pembinaan yang terencana dan sistematis dalam meningkatkan kompetensi PTK, sebagai media untuk menumbuhkan dan meningkatkan semangat kerja sama dan kompetensi yang positif.

“PKG juga berfungsi sebagai media mengatasi berbagai masalah dan kebutuhan antar satuan pendidikan PAUD. Sekaligus sebagai sarana dalam meningkatkan peran serta dan kepedulian orang tua dan masyarakat untuk membantu penyelenggaraan PAUD,” jelas dia.

Melalui kegiatan ini diharapkan gugus dan PKG PAUD bisa menjadi wadah untuk meningkatkan dan memperkuat kualitas serta eksistensi PTK PAUD yang akhirnya berdampak positif terhadap layanan PAUD yang lebih baik.

Baca Juga  BPBD Kota Probolinggo: Waspadai Angin Kencang

“Peran serta masyarakat dapat dilakukan dengan menjadi narasumber PKG, menjadi penyokong sumber dana PKG, membantu fasilitas sarana prasarana, menyebarkan informasi PAUD dan menjadi pengguna jasa PKG,” tandas dia. (*)

 

Penulis : Mohamad Rochim
Editor : Efendi Muhammad

Baca Juga

Sengketa Tanah Picu Konflik Sosial, Pemkab Lumajang Galakkan Sertifikasi Tanah Elektronik

Lumajang,- Puluhan tahun lamanya, beberapa masyarakat Kabupaten Lumajang mengalami krisis sosial yang disebabkan oleh sengketa …