Kesulitan Dana, Bakorpakem Gagal Bongkar Nisan Bintaos

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Usaha Badan Koordinasi Pengawas Aliran Kepercayaan Masyarakat (Bakorpakem) Kabupaten Probolinggo untuk membongkar nisan raksasa milik Nur Slamet alias Bintaos menemui jalan buntu. Pasalnya, Bakorpakem kekurangan dana untuk membiaya proses pembongkaran.

Padahal, berdasarkan hasil kesepakatan Bakorpakem dengan Bintaos dalam rapat koordinasi Kamis (12/7/2018) lalu, disepakati bahwa nisan yang terletak di Desa Ganting Wetan, Kecamatan Maron itu akan dibongkar. Pembongkaran rencananya akan dilakukan sepekan seusai kesepakatan.

“Kami belum bisa melakukan pembongkaran karena masih terkendala biaya. Jadi pembongkaran belum bisa dilakukan dalam waktu dekat,” kata Sekretaris Bakorpakem Kabupaten Probolinggo, Agus Budiyanto, Rabu (18/7/2018).

Dengan kendala itu, jelas Agus, pihaknya akan segera berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo. Bakorpakem, menurut Agus akan memusyawarahkan soal pendanaan pembongaran nisan makam persiapan itu dengan pihak Pemkab.

“Kami masih akan melakukan rapat dengan Forkopimda. Pembiayaan pembongkarannya masih menunggu hasil rapat dengan Pemda. Perkembangan nanti kami kabari,” imbuh Agus.

Terpisah, Bintaos mengaku rela jika nisan yang ia bangun dengan dana sebesar Rp. 150 juta dibongkar. Suasana kondusif dan ketenangan warga Kabupaten Probolinggo, sambung Bintaos, jauh lebih penting daripada nisan hasil karyanya.

“Jika memang meresahkan dann membuat masyarakat tidak tenang, silahkan dibongkar. Hanya saya minta pembongkaran dibiayai sendiri oleh Bakorpakem atau MUI. Selain itu, sampahnya harus dibersihkan,” pinta Bintaos. (*)

 

Penulis : Mohamad Rochim

Editor : Efendi Muhammad

Baca Juga  Renovasi SDN II Kedung Rejoso Tunggu DAK

Baca Juga

Kritisi Penyaluran Bansos Jelang Pemilu 2024, Mahfud MD: Orang Lewat Dikasih Bansos

Pasuruan,- Calon Wakil Presiden nomor urut 3, Mahfud MD kembali melakukan kampanye di Pasuruan. Kali …