TERIMA LAPORAN: Komisioner Bawaslu Kabupaten Probolinggo, Tola Ediy. (foto: Ali Ya'lu).

Pasca Pemilu 2024, Bawaslu Kabupaten Probolingggo Panen Aduan

Probolinggo,- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Probolinggo menerima sejumlah aduan pada saat tahapan penyelengaraan pemilu berlangsung. Namun, seluruh aduannya, tidak memenuhi unsur sengketa pemilu.

Komisioner Bawaslu Kabupaten Probolinggo, Tola Ediy mengatakan, terdapat dua jenis aduan yang diterimanya selama penyelanggaraan pemilu hingga saat ini, yakni aduan tertulis dan aduan lisan.

“Untuk aduan tertulis ada sekitar tiga. Dan yang secara lisan, ada beberapa. Namun keseluruhan aduan tidak memenuhi unsur, sehingga tidak bisa ditindaklanjuti,” kata komisioner yang membidangi Penanganan Pelanggaran Data dan Informasi tersebut, Selasa (5/3/2024).

Salah satu aduan secara tertulis yang diterimanya adalah dugaan pelanggaran tindak pidana pemilu pada masa kampanye lalu. Saat itu, terdapat salah satu kampanye dari Pilpres yang diduga melibatkan anak kecil.

“Kami sebenarnya sudah melakukan penyelidikan, kemudiian pemeriksaan sejumlah saksi, namun karena unsurnya tidak terpenuhi diberhentikan,” ujarnya.

Ia melanjutkan, pada saat proses pemungutan suara sudah usai, beberapa hari kemudian pihaknya kembali menerima aduan. Kali ini, aduannya datang dari saksi salah satu partai politik yang honornya tidak diberikan.

“Aduan ini tetap terima namun tidak kami tindak lanjuti karena masuk pada tindak pidana umum, jadi kami arahkan kepada pihak kepolisian,” tandas dia.

Terakhir, ada pada aduan salah satu petahana DPRD Kabupaten Probolinggo yang menduga suaranya hilang di salah satu Tempat Pemungutan Suara (TPS).

“Konteksnya pada saat itu ada pada wilayah, jadi kami arahkan ke panwascam agar diselesaikan di tingkat kecamatan. Setelah itu, petahana tersebut tidak datang ke panwascam atau tidak melanjutkan aduannya,” pungkas Ediy. (*)

 

 

Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Moch. Rochim

Baca Juga  Tak Lolos Verifikasi, Partai Ini Gugat KPU

Baca Juga

Paslon Independen di Kota Probolinggo Wajib Kumpulkan 17.851 Dukungan

Probolinggo,- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Probolinggo, Sabtu (4/5/24), menggelar Sosialisasi Pemenuhan Persyaratan Dukungan Pasangan …