Tangkapan layar video laka truk material Tol Probowangi di Desa Condong, Gading, Probolinggo.

Truk Material Tol Probowangi Terguling di Condong Probolinggo, Timpa Sejumlah Warga

Probolinggo,- Kecelakaan lalulintas yang melibatkan sejumlah kendaraan terjadi di jalan raya Desa Condong, Kecamatan Gading, Kabupaten Probolinggo, Senin (18/12/2023). Sejumlah orang dikabarkan meninggal dalam kecelakaan tersebut.

Dalam tayang rekaman warga video yang diterima PANTURA7.com, terlihat sebuah truk bermuatan tanah proyek tol Probowangi terguling ke kiri di sebelah kanan bahu jalan. Sedangkan, sejumlah korban sudah banyak yang bergelimpangan di jalan yang sebelumnya dilewati truk tersebut.

Di duga, truk alami rem blong sehingga sejumlah kendaraan yang berada di depannya disosor kendaraan bak terbuka tersebut.

“Ini di bawah tanah (tumpahan muatan truk, red) juga masih ada orang (korban lainnya, red) nya,” kata warga dalam video video tersebut.

Sejumlah warga yang berada di lokasi, berupaya mengevakuasi para korban. Terlihat, dalam video tersebut, terdapat tiga korban yang masih tergeletak di jalan, dua korban lainnya sudah dipindah ke pinggir jalan.

Sedangkan, korban yang diduga masih tertimbun material muatan truk yang jumpah, masih belum diketahui jumlah dan kondisinya.

“Ini (salah satu korban meninggal, red) orang (Desa) Pandandaras, Kecamatan Krucil atas nama Hayyi, barangkali ada yang kenal,” ujar pria dalam rekaman tersebut.

Sementara itu, Kanit Laka Satlantas Polres Probolinggo, IPDA Aditya Wikrama membenarkan adanya peristiwa tersebut. “Kami masih olah TKP (Tempat Kejadian Perkara, red),” jawabnya singkat. (*)

 

Editor: Mohamad S

Publisher: Moch. Rochim

Baca Juga  Saluran Irigasi tak Kunjung Diperbaiki, Anggaran Ditutup-tutupi, Warga Pakuniran Emosi

Baca Juga

Murni Kelalaian Pengendara, Penyelidikan Laka Moge Dihentikan

Probolinggo,- Polres Probolinggo Kota menghentikan penyelidikan kasus kecelakaan motor gede (moge) yang mengakibatkan dua orang …