SEKELUARGA: Tiga korban meninggal akibat longsor di Puspo merupakan satu keluarga. (foto: Moh. Rois)

Longsor di Puspo Pasuruan, 3 Petani Kentang Tertimbun

Pasuruan,- Musibah tanah longsor terjadi Kecamatan Puspo, Kabupaten Pasuruan, Jum’at (28/4/2023) sore kemarin. Kejadian ini menyebabkan 3 orang meninggal dunia.

Camat Puspo, Eddy Santoso mengatakan, longsor terjadi sekitar pukul 15.00 WIB. Tanah yang longsor merupakan lahan perhutani KRPH Cukurguling BKPH Tosari Desa Keduwung ,Kecamatan Puspo, Kabupaten Pasuruan.

“Tanah tersebut dikontrak warga untuk digunakan sebagai lahan pertanian kentang,” kata Eddy, Sabtu (29/4/2023).

Dijelaskan Eddy, tanah yang longsor setinggi 100 meter dengan lebar 7 meter dan panjang 100 meter.  Titik longsor di lereng Gunung Bromo ini berjarak sekitar 8 kilometer dari pemukiman warga.

Saat peristiwa berlangsung, 3 orang warga sedang mencangkul untuk menaman kentang. Tiga petani yang berada di bawah titik longsor ini, ikut terbawa longsor hingga masuk ke jurang dibawah tebing.

Tiga petani malang tersebut adalah Ngatimun (50) beserta anak dan cucunya, Agus Kuprit (30) dan Ravianto (15), warga Dusun Keduwung, Desa Keduwung, Kecamatan Puspo.

“Ketiga korban yang terseret longsor masuk ke jurang sepanjang 70 meter sehingga meninggal dunia. Korban sudah berhasil dievakuasi dan telah diserahkan kepada pihak keluarga,” pungkas Eddy. (*)

 

 

Editor: Mohamad S

Publisher: A. Zainullah FT

Baca Juga  Kadispendik Kab. Pasuruan Ancam Bunuh Wartawan-LSM, Kini Minta Maaf

Baca Juga

Rombongan Moge Kecelakaan di Jalur Pantura Sumberasih, Pasutri Tewas

Probolinggo,- Kecelakaan beruntun yang melibatkan lima kendaraan terjadi di jalur pantura, Desa Banjarsari, Kecamatan Sumberasih, …