TERGENANG: Masjid di Desa Bandaran, Kec. Winongan yang terendam banjir. (foto: Moh. Rois)

Ratusan Rumah di Winongan Terendam Banjir, Warga Tidak Bisa Tarawih

Pasuruan,- Pemukiman warga dinDesa Bandaran, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan dilanda banjir, Jum’at (31/3/23) malam. Banjir datang setelah hujan deras mengguyur wilayah tersebut sejak siang

Akibatnya, sejumlah rumah dan tempat ibadah terendam banjir. Warga pun kesulitan untuk melaksanakan salat tarawih.

Kasun Gambiran, Desa Bandaran, Ahmad Kusairi mengatakan, banjir datang sebelum waktu salat maghrib, yakni sekitar pukul 17.30 WIB. Ketinggian air mencapai 100 sentimeter.

“Di dalam rumah ketinggian air mencapai 30 sentimeter. Kalau diluar sekitar 100 sentimeter,” kata Kusairi.

Sejumlah tempat ibadah seperti masjid dan musholla, juga terendam sehingga mempersulit jemaah untuk melaksanakan salat tarawih.

“Warga tadi tidak bisa salat tarawih. Di dalam masjid ketinggian airnya sama dengan di rumah saya sekitar 30 sentimeter. Sekarang sudah surut,” ujar Kusairi.

Sementara itu, menurut Ketua RW 05 Dusun Gambiran Indah, Desa Bandaran, Zainul Arifin (45), total ada sekitar 5 dusun di Desa Bandaran yang terendam banjir.

Lima dusun itu yakni Dusun Gambiran,  Karang Tanjung, Mayangbang, Karang Makam dan Talang Kulon. Ketinggian air bervariasi, mulai 100 hingga 150 sentimeter.

“Ada ratusan KK (Kepala Keluarga, red) yang terdampak, di Dusun Gambiran saja ada 100 KK,” ungkap Zainul.

Selama seminggu, dijelaskan Zainul, kurang lebih 4 kali desanya terendam banjir. Banjir disebabkan karena sungai di desanya tak bisa menampung air hujan sehingga meluber ke rumah warga.

“Memang sudah langganan, seminggu ini saja sudah empat kali banjir,” jelasnya. (*)

 

Editor: Mohammad S
Publisher: A. Zainullah FT

Baca Juga  Belasan Bangunan Liar di Area Stasiun Bangil Dibongkar, Penghuni Pasrah

Baca Juga

Hendak Jaga Kapal, ABK asal Wonoasih Tewas Tenggelam

Probolinggo,- Seorang anak buah kapal (ABK) yang sedang bersandar tenggelam usai terjatuh dari atas kapal, …