Pemilik menunjukkan lokasi motor sebelim hilang.

Diparkir di Belakang Rumah, Dua Motor Warga Pilang Dicuri

Probolinggo – Pencurian kendaraan motor (curanmor) kembali terjadi di Kelurahan Pilang, Kecamatan Kademangan, Kota Probolinggo. Kali ini dua motor milik warga Jalan Ijen, Kelurahan Pilang, Selasa dini hari (7/03/23) raib dicuri.

Pelaku diketahui masuk dengan menjebol jendela samping rumah sebelum akhirnya berhasil membawa kabur motor.

Informasi yang dihimpun PANTURA7.com, pencurian motor ini terjadi sekitar pukul 02.00. Saat itu pemilik motor Samudi (60) dan Sri Aryuni (58) sedang tertidur. Sri Aryuni yang hendak ke kamar mandi kaget, setelah dua motor yang sebelumnya terparkir di belakang, sudah raib.

“Saat itu saya terbangun karena hendak buang air kecil. Saat hendak ke kamar mandi itulah dua motor Honda Beat Nopol N 5839 R dan N 4072 PRI sudah tidak ada,” ujar Sri Aryuni.

Melihat dua motornya raib, Sri Aryuni kemudian membangunkan suaminya, yang kemudian mengecek lokasi dua motor diparkir. Dari pengecekan diketahui bahwa, pelaku masuk ke dalam rumah dengan mencongkel jendela samping.

Setelah berhasil membukanya, pelaku yang diperkirakan lebih dari dua orang ini kemudian masuk dan membawa dua motor melalui pintu samping rumah. Karena kunci motor melekat, maka pelaku dengan mudah menghidupkan motor tersebut.

“Kejadian ini sudah saya laporkan ke Polsek Kademangan. Jika ditotal dua motor yang hilang ini diperkirakan kerugian mencapai puluhan juta,” imbuhnya.

Sementara terkait hal ini, Kapolsek Kademangan, Kompol Eko Hari mengatakan, polisi sudah mendatangi lokasi dan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). “Saat ini kasus pencurian ini masih dalam penyelidikan,” ujarnya. (*)

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

Baca Juga  Jelang Imlek, Kepiting dan Rajungan Laris, Pengepul Raup Cuan

Baca Juga

Bulan Ramadan, Jam Kerja ASN Pemkab Probolinggo Dipangkas

Probolinggo,- Selama Ramadan, Pemerintah Kabupaten Probolinggo memangkas jam kerja bagi para Aparatur Sipil Negara (ASN)-nya. …