Apes! Tembakau Petani Dimaling usai Dikeringkan 

Kotaanyar,- Sial menimpa Jumadin (60) warga Dusun Kresek, Desa Sambirampak Lor, Kecamatan Kotaanyar, Kabupaten Probolinggo. Tembakau rajang miliknya yang sudah siap jual, digondol maling.

Jumadin meceritakan, kejadian itu berlangsung pada Selasa (9/8/22) dini hari. Sekitar pukul 01.30 WIB, ia menjaga tembakau yang baru dikeringkan seorang diri di area, tak jauh dari rumahnya.

Sekitar 1 jam kemudian, ia pulang ke rumahnya untuk mengantar rumput pakan ternaknya. Namun saat kembali ke area pengeringan tembakau, ia kaget bukan kepalang.

“Ya saya pulang sambil bawa rumput buat pakan sapi, tapi setelah saya sampai rumah, saya tidak sempat ke sawah lagi, saya langsung ke pasar untuk jualan sayur,” ujar Jumadin, Rabu (10/8/22).

Usai dari pasar, imbuh Jumadin, istrinya memberitahu bahwa gedik (anyaman bambu untuk mengeringkan tembakau) di sawah telah berserakan.

“Istri saya yang lihat kalau gedik itu sudah kocar-kacir, setelah di cek ternyata ada yang mencuri tembakau saya. Yang dicuri sekitar 25 kilogram (Kg), itu terpal penutupnya sudah terbuka,” curhatnya saat ditemui di lokasi.

Jumadin mengprediksi, pelaku sudah memantau dari jauh saat ia pulang dan langsung beraksi saat itu juga. Total kerugian yang alami akibat kejadian itu, sekitar Rp1 juta.

“Hasil saya panen itu sekitar 40 kilogram, itu sisanya sebanyak 15 kilogram. Untungnya tembakau saya tidak di panen semuanya, kalau dipanen semua mungkin sudah habis semua,” ungkapnya.

“Selama saya bertani, baru kali ini kemalingan. Pas harga tembakau sekarang naik Rp42 ribu per kilogram, kalau harga awalnya Rp 35 ribu per kilogram,” imbuh dia. (*) 

 

Editor: Efendi Muhammad

Publisher: Zainullah FT

Baca Juga  Mayat Tak Dikenal di Pesisir Ternyata Terduga Pelaku Curanmor

Baca Juga

Rombongan Moge Kecelakaan di Jalur Pantura Sumberasih, Pasutri Tewas

Probolinggo,- Kecelakaan beruntun yang melibatkan lima kendaraan terjadi di jalur pantura, Desa Banjarsari, Kecamatan Sumberasih, …