Terpilih Jadi Ketua PCNU Kota Probolinggo, Ini Terobosan H. Samsur

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, H Samsur selaku pengurus LDNU yang merupakan wakil bendahara PCNU periode 2012 – 2018, akhirnya terpilih menjadi Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kota Probolinggo periode 2018-2023.

Terpilihnya pria kelahiran Probolinggo 13 Mei 1973 itu, terjadi dalam perhelatan konferensi cabang Nahdlatul Ulama (NU), Kota Probolinggo ke-7 di Ponpes Nurul Hidayah, Kecamatan Kademangan, Minggu (8/7/2018).

Pada Konfercab itu, H Samsur unggul telak dengan 29 suara. Ia unggul dari H Abdul Halim, H Muhammad dan H Zaini. Di Konfercab tersebut, juga terpilih KH Azis Fadhol sebagai Rois Syuriah.

H Samsur mengatakan di usia NU yang ke-95 ini, PCNU Kota Probolinggo akan memperkokoh akidah ahlu sunnah wal jamaah, serta meneguhkan komitmen kebangsaan NU dalam mempertahankan empat pilar dalam kehidupan.

Yakni berbangsa dan bernegara, Pancasila, Undang-undang Dasar 1945, Bhinneka Tunggal Ika serta menolak segala bentuk faham radikalisme, dan terorisme yang akan merongrong keutuhan bangsa

“Kami insya Allah akan tetap pada prinsip NU, mengakomodir program-program yang sudah dirintis oleh pengurus sebelumnya. Tentu kami juga akan mencari terobosan baru yang lebih baik dan maslahat bagi warga nahdliyin,” kata Samsur.

H Samsur menambahkan, kedepan ia akan lebih memberikan penguatan, dari bahaya ajaran radikalisme yang mulai memasuki lembaga pendidikan.

“Lembaga pendidikan Maa’rif NU harus menjadi barisan terdepan sekaligus tameng dibidang pendidikan dikala intoleransi meracuni generasi bangsa,” tuturnya.

Tak hanya pendidikan, kesehatan juga bagian penting dari terobosan NU ke depan. Rumah Sakit NU kedepan akan dikembangkan. Namun kita masih akan memetakan, dan menata dengan jaringan pengurus NU ditingkat pusat,” tandasnya. (*)

 

 

Penulis : Rahmad Soleh

Editor : Achmad Zulkifli

Baca Juga  Satru, Kue Tradisional Yang Masih Dikenal

Baca Juga

Jelang Keberangkatan, CJH Kota Probolinggo Manasik Haji di Miniatur Ka’bah

Probolinggo,- Untuk memantapkan pelaksanaan ibadah haji, Calon Jamaah Haji (CJH) Kota Probolinggo pada Kamis (2/5/24) …