BERANGKAT: Kasatlantas Polres Probolinggo melepas warga yang hendak balik usai berlebaran. (foto: Hafiz Rozani)

Polres Probolinggo Berangkatkan 125 Pemudik ke Kota Tujuan

Probolinggo,- Untuk mencegah kemacetan di akhir liburan dan arus balik H+3, Polres Probolinggo pada Selasa (25/04/23) memberangkatkan 125 warga yang sebelumnya pulang ke Probolinggo balik ke kota tempat mereka bekerja.

Balik mudik gratis yang digelar Polres Probolinggo ini diikuti 125 warga Probolinggo yang hendak kembali ke kota tempat mereka bekerja. Ada dua bus yang diberangkatkan dengan dua tujuan Terminal Burungasih dan Terminal Osowilangun.

Untuk memberikan pelayanan dan kenyaman bagi warga yang ikut balik gratis ini, jajaran anggota Satlantas Polres Probolinggo menjemput warga di rumahnya, kemudian diantar ke titik pemberangkatan.

“Alhamdulillah hari ini, Polres Probolinggo memberangkatkan 125 warga yang hendak kembali ke perantauannya dengan menggunakan dua bus. Dua bus ini diberangkatkan dari Polres Probolinggo dan Kantor Satlantas Polres Probolinggo Kota,” ujar Kasat Lantas Polres Probolinggo, AKP Sapari.

Selain, itu, dua bus yang diberangkatkan mulai pukul 15.30 WIB ini juga untuk mengantisipasi kemacetan, yang biasanya didominasi kendaraan pribadi baik roda empat, maupun roda duat di hari terakhir libur terakhir.

“Saya berharap, kepada warga yang ikut balik mudik ke perantauan jaga kesehatan, serta bagi pemudik yang hendak balik, selalu hati-hati, jika capek istirahat, dan jangan memaksakan,” imbuhnya.

Salah satu peserta, Nanang mengaku, senang dan terbantu dengan adanya program balik mudik gratis ini. Yang mana tujuannya ke Surabaya, selain itu saat balik ke perantauan tidak capek di jalan.

“Saya berterimakasih kepada Polres Probolinggo, yang mana tujuan balik saya ini ke Surabaya karena tempat pekerjaan. Selain itu pelayanannya juga cukup baik, di mana saya dijemput di rumah oleh polisi kemudian diantar, ke titik keberangkatan,” ujarnya.

Baca Juga  Polisi Periksa 18 Petugas RSUD Waluyo Jati

Diketahui, hingga H+3, arus lalu lintas di jalur selatan Probolinggo yang mengarah ke Lumajang maupun sebaliknya terpantau landai. Tidak ada penumpukan kendaraan di beberapa titik seperti yang terjadi pada H+1 lebaran. (*)

 

 

Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Zainul Hasan R.

Baca Juga

Festival Musik Patrol Semarakkan Ramadhan di Lumajang

Lumajang,- Bulan Ramadhan 2024 di Kabupate Lumajang disemarakkan dengan beragam kegiatan religius. Seperti festival musik …