Lagi, Warga Iuran Perbaiki Jalan Rusak, Kali ini di Tiris

Tiris,- Lagi-lagi masyarakat di Kabupaten Probolinggo harus merogoh koceknya sendiri untuk menikmati jalan layak. Kali ini giliran warga komunitas driver pikap dan truk yang berswadaya memperbaiki jalan rusak di Kecamatan Tiris.

Pantauan PANTURA7.com, jalan rusak yang diperbaiki secara gotong royong adalah jalan di Dusun Dungminian, Desa Segaran, Kecamatan Tiris, Senin (25 April 2022). Jalan tersebut merupakan akses utama antar Kecamatan Tiris dan Maron.

Inisiator perbaikan jalan, Indra Pranajaya mengatakan, ia dan warga lainnya tidak ingin berlama-lama menunggu tindakan pemerintah melakukan perbaikan jalan. Alhasil, jalan pun diperbaiki dengan cara dicor.

Langkah ini dilakukan karena kondisi jalan sudah tidak layak lantaran rusak dan permukaan aspal mengelupas. Indra pun bersama warga lainnya bersepakat untuk memperbaiki jalan dengan bermodal kekompakan.

“Selagi masih bisa dilakukan secara gotong royong untuk apa selalu menunggu pihak lain melakukan perbaikan. Dengan perbaikan ini pastinya bisa menyadarkan pihak-pihak yang bertanggung jawab,” ujarnya.

Selain itu, lanjutnya, perbaikan jalan tersebut dilakukan untuk keamanan para pengguna jalan karena banyak pengguna jalan yang melintas melewati akses tersebut.

“Apalagi sudah mendekati hari raya Idhul Fitri, pastinya banyak yang lewat di jalan ini,” tegasnya menambahkan.

Salah satu driver Pikal Tiris, M. Taufiq menyebut, pada tahun 2021 sejatinya jalan tersebut sudah diperbaiki. Namun karena faktor alam, jalan akhirnya kembali rusak.

“Sebagian jalan itu berlubang dan ada juga yang retak, makanya kita gotong royong perbaiki karena sudah hampir lebaran. Kalau menunggu dana dari pemerintah, takutnya sampai hari raya masih belum di perbaiki. Khawatir ada korban saat melintas di jalan ini,” Taifiq memaparkan.(*) 

Editor : Efendi Muhammad

Publisher : Zainul Hasan R

Baca Juga  Kebut Perbaikan Jalan, Pemkab Lumajang Luncurkan Tim Ngapling

Baca Juga

Tambah 54 PJU Baru, Dishub Kota Probolinggo Alokasikan Anggaran Rp860 Juta

Probolinggo,- Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Probolinggo akan menambah puluhan Penerangan Jalan Umum (PJU) di sejumlah …