Nakes Positif Covid-19, RSUD Waluyo Jati Kembali Tutup Pelayanan

KRAKSAAN-PANTURA7.com, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Waluyo Jati, Kraksaan, Kabupaten Probolinggo kembali menutup dan tidak memberikan pelayanan kepada masyarakat. Hal tersebut seiiring adanya petugas kesehatan terkonfirmasi positif Covid-19.


Informasi yang diperoleh, beberapa intalasi tidak menerima pelayanan ialah, Intalasi Gawat Darurat (IGD), Rawat Jalan dan Rawat Inap mulai hari Minggu (1/11/2020) sekitar pukul 19.00 WIB kemarin hingga Selasa (3/11/2020) pukul 6.00 WIB.


“Ya, ditutup mulai dari kemarin (Minggu,red) karena ada beberapa petugas terkonfirmasi positif Covid-19 dan untuk sterilisasi untuk desinfeksi seluruh ruangan pelayanan rumah sakit,” kata Humas RSUD Waluyo Jati, Sugianto, Senin (2/11/2020).


Meskipun menutup sementara beberapa pelayanan di RSUD Waluyo Jati, lanjut Sugianto, tapi pelayanan bagi pasien dalam perawatan sebelumnya masih tetap berjalan sebagaimana mestinya. Hanya saja sterilisasi ruangan untuk mencegah penyebaran Covid-19.


“Selain tidak menerima pasien baru, jam kunjung juga ditiadakan. Mohon pengertiannya dan harap dimaklumi untuk sama-sama menjaga kesehatan dan untuk kebaikan kita bersama,” ungkap Sugianto saat ditemui di ruangannya.


Sekedar informasi, sebelumnya RSUD Waluyo Jati Kraksaan tutup operasional sejak Rabu (19/8/2020) pukul 00.00 WIB sampai pada Jum’at (21/8/2020) pukul 24.00 WIB. Penyebabnya, direktur rumah sakit, diketahui terpapar Covid-19. Selama rumah sakit lockdown, pelayanan medis dialihkan ke rumat sakit lain. (*)


Editor :Efendi Muhammad

Publisher : A. Zainullah FT


Baca Juga  Puluhan Banner dan Reklame di Jalur Pantura Dicopot

Baca Juga

Arus Mudik Lebaran, Sopir dan Kru Bus Diperiksa Kesehatan

Probolinggo,- Untuk memastikan kesehatan sopir dan kru bus, Dinas Kesehatan dan P2KB Kota Probolinggo, bersama …