Walikota Probolinggo Larang ASN ‘Mudik’ Dengan Kendaraan Dinas

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Wali Kota Probolinggo Hadi Zainal Abidin menghimbau aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Probolinggo agar tidak menggunakan kendaraan plat merah atau kendaraan dinas untuk mudik Lebaran 2019.

Hal itu, kata Hadi, sesuai dengan himbauan dari KPK Nomor B/3956/GTF.00.02/01-13/05/2019 Tanggal 8 Mei 2019, tentang Imbauan Pencegahan Gratifikasi terkait Hari Raya Keagamaan.

Alih-alih menggunakan kendaraan dinas, pejabat menurut Hadi, diimbau menggunakan kendaraan pribadinya untuk pulang ke kampung halaman. “Jika masih menggunakan mobil negara, maka kami jatuhkan sanksi,” kata Hadi, Rabu (29/5/2019).

Para ASN, lanjut Hadi, hanya bisa menggunakan kendaraan dinas pada  jadwal cuti bersama PNS 2019 mulai 3 Juni, 4 Juni, dan 7 Juni 2019 atau Senin, Selasa, dan Jumat sebagai cuti bersama Idul Fitri 1440 Hijriyah.

“Tidak boleh mobil dinas untuk kepentingan pribadi kecuali untuk urusan dinas. Silakan pakai kendaraan umum saja malah lebih baik,” tegas Hadi.

Dalam surat tersebut, KPK menghimbau ASN agar tidak menggunakan fasilitas dinas untuk kepentingan pribadi. Termasuk memakai kendaraan dinas operasional untuk kegiatan mudik, yang merupakan kepentingan pribadi.

“Selain penggunaan mobil dinas, kami juga melarang para pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Probolinggo menerima atau mengirimkan bingkisan dan parcel dalam momentum Hari Raya Idul Fitri,” tandas Walikota

Ia khawatir, bingkisan itu akan mempengaruhi kewenangan dan kinerja para birokrat. Sebab KPK juga melarang para pejabat menerima atau berkirim parsel, bingkisan, hadiah, atau pemberian lainnya yang berhubungan dengan jabatan dan berlawanan dengan kewajiban atau tugasnya.

“Kalau parcel jangan lah. Tidak boleh, itu termasuk gratifikasi,” tandas kader PKB ini. (*)

 

 

Penulis : Rahmad Soleh

Editor : Efendi Muhammad

Baca Juga  Pedagang Desak Pemkab Probolinggo Datangkan Bawang Merah Luar Daerah

Baca Juga

Tolak Revisi RUU Penyiaran, Jurnalis Pasuruan Turun Jalan

Pasuruan,- Puluhan jurnalis di Pasuruan menggelar unjuk rasa di depan Kantor DPRD setempat, Rabu (15/5/24). …