Perbaikan Jalur Pantura Gending Dikebut, Target Selesai H-7 Lebaran

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Mendekati musim mudik 2019, jalur pantura sepanjang wilayah Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo direkontruksi. Selain dilebarkan, jalur utama darat di Pulau Jawa ini juga dicor agar badan jalan tak mudah rusak.

Pantauan PANTURA7.com pada Sabtu (11/5/2019) pagi, mulai dari Desa Curahsawo sampai Desa Bulang proses perbaikan terus dilakukan oleh pekerja dari Dinas Pekerjaan Umum dan Bina Marga Pemerintah Provinsi Jawa Timur.

Terdapat dua titik pengerjaan yang saat ini terus dikebut, yakni di jalan raya Desa Pajurangan dan jalan raya Desa Bulang. Di dua jalur ini, proses perbaikan melahap sekitar 5 kilometer badan jalan. Sejumlan papan peringatan terpasang di sepanjang kanan kiri jalan.

Pengawas proyek pelebaran jalan, Bayu Fajar menuturkan, saat ini pihaknya melakukan pengebutan untuk pengecoran jalan. Menurutnya, pengecoran dilakukan lembur. Bahkan proses pengecoran selesai hingga dini hari.

“Ya memang kami kebut. Targetnya tanggal 25 nanti sudah selesai di tiga jalur pengecorannya,” kata Bayu menjelaskan.

Ia menambahkan, pengecoran dilakukan pada sore hingga malam hari. Sementara saat siang hari, para pekerja melakukan persiapan pemasangan pembatas untuk cor serta pengerukan bahu jalan sisi kiri.

“Jadi ada bagiannya masing masing. Kami memberlakukan shift untuk para pekerja. Setelah pembatasnya dipasang baru setelah itu di cor. Ada juga yang ngeruk bahu jalan dengan alat berat,” beber dia.

Bayu menargetkan, 7 hari sebelum lebaran jalan raya pantura Gending sudah bisa dilalui untuk keperluan mudik lebaran. “ Untuk saat ini ya memang kendaraan padat, karena hampir separuh badan jalan kami kontruksi,” pungkasnya. (*)

 

 

Penulis : Mohamad Rochim

Editor : Efendi Muhammad

Baca Juga  Banner Caleg Melayang Timpa Pengendara Motor

Baca Juga

Libur Panjang Kenaikan Isa Al Masih, 30 Ribu Tiket KA Daop 9 Jember ‘Sold Out’

Probolinggo,- Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 9 Jember menyiapkan 37.060 tempat duduk pada libur Kenaikan …