Lurah saat mengimbau warganya untuk waspada serangan kera liar. (Foto : Rahmad Soleh).

Takut Kera, Warga Larang Anaknya Bermain di Luar Rumah 

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Peristiwa kera yang kembali memakan korban membuat warga Kelurahan Kedungasem, Kecamatan Wonoasih, Kota Probolinggo ketakutan. Bahkan, mereka sampai menutup rapat rumah-rumah hingga melarang anaknya bermain di luar rumah.

Hal ini disampaikan warga RT 3 RW 4 Kelurahan Kedungasem setelah kera mencakar bayi 40 hari bernama Muhammad Aldo Sanjaya, Sabtu (20/4/2019) lalu. Warga menutup rapat rumah-rumah mereka.

Hal ini disampaikan Siti Maulana (53) warga setempat. Dikatakan kejadian tersebut membuat mereka menutup rapat pagar rumah . Bahkan anak cucunya yang masih kecil dilarang beemain di luar.

“Ya takut ada lagi kera yang menyerang warga.  Makanya kami tutup saja rumah dan anak-anak tidak main di luar,” ucapnya kepada PANTURA7.com,  Selasa (23/4/2019).

Rumah warga di Kelurahan Kedungasem, Kecamatan Wonoasih, Kota Probolinggo yang ditutup. Para ketakutan akan serangan kera liar. (Foto : Rahmad Soleh).

Senada dengannya, Ika Fitria (29) juga mengaku, takut pasalnya ia juga punya anak kecil. “Ya dengan kejadian ini kami minta ada tindakan pemerintah. Biar tidak ada korban lagi,” ucap Ika.

Di tempat mereka, kejadian ini masih pertama kali. Hanya saja, mereka khawatir kejadian serupa kembali.

Lurah Kesungasem Nurhadi pun mengimbau,  warga tetap tenang, namun tetap waspada. Pasalnya pihaknya tidak diam atas kejadian tersebut.

“Tetap tenang namun harus waspada, anak-anaknya dijaga. Kami akan melakukan tindakan baik waspada dan tindakan termasuk memburu kera,” tegas Nurhadi.

Pihaknya meminta warga bersabar, agar kejadian tersebut segera diatasi dan tidak kembali menimpa warganya. (*)

 

 

Penulis: Rahmad Soleh

Editor: Ikhsan Mahmudi

Baca Juga  Terjadi Konsleting Listrik, Konter HP di Kejayan Ludes

Baca Juga

Jembatan Hancur Diterjang Banjir Lahar Hujan, Warga Lumajang Bangun Jembatan Bambu

Lumajang,- Warga Dusun Tengir, Desa/Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang, membangun jembatan alternatif dari bambu untuk memulihkan …