Hirup Lem, 4 Anjal Diamankan

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Satuan Polisi (Satpol) Pamong Praja (PP) meringkus 4 anak jalanan (anjal) yang mangkal di traffick light Kelurahan Kraksaan Wetan, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, Rabu (23/1/2019).

Keempat anjal ini adalah, SL (13) asal Desa Dawuhan, dan MH(12) asal Desa Buduan, Kecamatan Suboh, Kabupaten Situbondo. Dua anjal lain, DAP (15) asal Kelurahan Dabasah, Kabupaten Bondowoso dan NR (20) asal Desa Benculuk, Kecamatan Cluring, Kabupaten Banyuwangi.

Koordinator Lapangan (Korlap) Pol PP Kabupaten Probolinggo Nurul Arifin mengatakan, pihaknya meringkus keempat anjal tersebut saat tengah berpatroli. Mereka ditangkap karena keberadaannya meresahkan masyarakat.

“Mereka kami amankan saat menunggu kendaraan yang sepertinya hendak menggandol, tidak mau ambil resiko akhirnya mereka kami amankan,” kata Nurul.

Nurul melanjutkan, keempat anjal ini langsung dibawa ke markas Pol PP untuk dilakukan pembinaan dan diberi sanksi tegas. Namun betapa kagetnya petugas saat menemukan 2 fox, yang digunakan untuk mabuk.

“Saat kami berikan sanksi, ternyata salah satu petugas menemukan 2 lemfox di dalam tasnya yang mereka gunakan untuk mabuk,” tutur Nurul saat ditemui di kantornya.

Kedua anjal saat menunjukkan lemfox yang ditemukan oleh Satpol PP di dalam tasnya. (Foto : Moh Ahsan Faradies).

Sementara menurut DAP salah satu anjal, lemfox yang ditemukan oleh petugas Pol PP memang untuk dihirup. Uapnya yang memabukkan, bisa menjadi alternatif pil dekstro atau Sabu-sabu (SS) jika ia kehabisan dana untuk beli pil.

“Kalau sudah tidak punya uang untuk beli minuman keras, ya beli lemfox yang harganya cuma Rp 8 ribu. Kalau sudah dihirup, ngfly membuat kita enteng,” akunya. (*)

 

 

Penulis : Moh Ahsan Faradies

Editor : Efendi Muhammad

Baca Juga  Empat Gudang Mebel di Pasuruan Terbakar

Baca Juga

Libur Panjang Kenaikan Isa Al Masih, 30 Ribu Tiket KA Daop 9 Jember ‘Sold Out’

Probolinggo,- Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 9 Jember menyiapkan 37.060 tempat duduk pada libur Kenaikan …