Refleksi Hari Kartini, Polwan Tak Boleh Lupakan Perannya Sebagai Wanita

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Pemandangan tak biasa, terlihat di Polresta Probolinggo, Sabtu (21/4/2018). Sejumlah polisi wanita (Polwan) yang berdinas di kantor kepolisian resort setempat, nampak mengenakan kebaya lengkap dengan sanggulnya.

Dalam balutan busana tradisional itu, para polwan justru tetap cekatan dalam memasak dan meracik rujak erok-erok, sebagaimana ibu rumah tangga pada umumnya. Di sudut lain, sekelompok polwan justru terlihat bringas saat melakukan bongkar pasang senjata api laras panjang.

Ya, dua pemandangan kontras itu merupakan bagian dari apresiasi Polresta Probolinggo dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) RA Kartini yang ke 139, yang jatuh setiap tanggal 21 April. Selain dua itu, terdapat pula lomba polwan menarik mobil patroli berbobot 6 ton menggunakan dadung.

Salah satu peserta lomba, Bripda Septi Setyorini mengatakan, aneka ketangkasan yang ditunjukkan polwan menjadi bukti bahwa wanita juga bisa melaksanakan tugas seorang pria. “Namun kita juga tidak lupa dengan tugas sebagai seorang wanita, semisal memasak,” papar dia.

Sementara, Kapolresta Probolinggo AKBP Alfian Nurrizal kepada PANTURA7.com menyampaikan, dalam rangka Hari Kartini ini pihaknya ingin menegaskan kembali tentang bagaimana peran serta dan emansipasi wanita masa kini sebagai penerus jejak Raden Ajeng Kartini.

“Kita tahu bahwa wanita-wanita tangguh Indonesia saat ini terus bermunculan, luar biasa, dan khusus hari ini, seluruh Polwan Polres merupakan penerus kartini yang akan datang,” ucap Kapolres sesuai lomba.

Dalam kehidupan sehari-hari, jelas Kapolres, polwan-polwan itu memiliki peran sama dengan kaum hawa lainnya. Mereka memasak, mengurus anak dan tugas ibu rumah tanggga lain. Dilain waktu, mereka juga patroli keliling kampung-kampung, mengatur lalu lintas hingga melakukan penyuluhan dan penertiban keamanan.

“Kita ingin memberi pesan bahwa peran wanita hari demi hari dirasakan semakin penting,” pungkas perwira asal Kabupaten Sumenep, Pulau Madura ini. (*)

Baca Juga  Kala Kiai Mutawakkil dan Kiai Zuhri Tunjukkan Tradisi Saling Mencium Tangan

 

 

Penulis : Rahmad Soleh

Editor : Efendi Muhammad

Baca Juga

Bibibi, Tradisi Membagikan Makanan Jelang Lebaran yang Tak Lekang Waktu

Probolinggo,- Ada tradisi unik yang dilaksanakan menjelang Hari Raya Idul Fitri yakni, Bibibi. Tradisi membagikan …