MURAH: Pasar murah MTQ Expo diserbu warga lantaran harganya jauh lebih miring dari harga normal. (foto: Moh. Rois).

Mumer! Pasar Murah MTQ Expo di Kota Pasuruan Diserbu Warga

Pasuruan,- Sejumlah warga Kota Pasuruan merasa terbantu dengan adanya pasar murah MTQ Expo yang diselenggarakan di halaman Kantor P3GI Kota Pasuruan, Minggu (1/10/23) sore. Pasar murah tersebut menjadi angin segar bagi warga di tengah kenaikan harga sejumlah bahan pokok.

Warga Sebani, Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan, Halim mengungkapkan rasa syukurnya dengan adanya pasar murah ini. Menurutnya, harga beras di pasaran mulai naik, namun keberadaan pasar murah memberikan solusi.

“Meski dibatasi hanya satu orang dapat membeli 10 kg beras, alhamdulillah ini sedikit membantu. Kita semua tahu harga beras naik, jadi pasar murah ini sangat berguna,” ujar Halim.

Halim menjelaskan, 5 kg beras yang didapatkan dari pasar murah cukup untuk memenuhi kebutuhan makan keluarganya selama sepekan. Selain itu, Hakim juga mengapresiasi adanya minyak goreng yang dijual dengan harga terjangkau.

“Bagi keluarga saya, 5 kg beras cukup untuk 5 hari. Selain itu, satu paket minyak goreng dengan harga Rp25 ribu dapat 2 liter juga sangat membantu, karena lebih murah dari harga dipasaran,” tambahnya.

Hal senada disampaikan Sugianto. Lelaki asal Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan menyebut, pasar murah sangat membantu masyarakat di tengah kenaikan harga bahan pokok di pasaran.

“Harga minyak di pasaran sekitar Rp16 ribu per liter, dan harga beras bervariasi, ada yang dijual Rp14 ribu per kilogram dan ada yang Rp14.500 per kilogram. Namun, di sini, beras 5 kilogram hanya Rp51 ribu,” jelasnya.

Pasar murah meriah (mumer) MTQ Expo ini berlangsung selama lima hari. Lokasi pasar murah tersebar di masing-masing kecamatan di Kota Pasuruan serta di halaman P3GI Kota Pasuruan.

Setiap harinya, tersedia 10 ton beras, 900 liter minyak goreng, 100 kg telur, dan 250 kg gula yang disediakan untuk warga yang membutuhkan. (*)

Baca Juga  Es Campur Saparuwa, Minuman Legendaris Khas Pasuruan yang Menggugah Selera

 

 

Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Moh. Rochim

Baca Juga

Lelang Proyek di Pemkot Pasuruan Tuai Kritik, Massa Ancam Turun Jalan

Pasuruan,- Kebijakan proses lelang di Pemerintah Kota (Pemkot) Pasuruan tengah menjadi sorotan publik. Hal ini …