Petugas mengecek bus di Terminal Bayuangga, Probolinggo.

Jelang Mudik, Bus di Terminal Bayuangga Diperiksa Ramp Check

Probolinggo – Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Probolinggo, bersama Satlantas Polres Probolinggo Kota, dan UPT Terminal Bayuangga, Senin pagi (17/04/2023) melakukan ramp check terhadap sejumlah armada bus di terminal. Dari pengecekan tersebut diketahui, sejumlah bus dinyatakan layak jalan.

Ramp check yang dilakukan petugas ini dilakukan ke sejumlah bus yang sedang menunggu penumpang di shelter keberangkatan terminal. Ramp check dinilai penting mengingat hari ini sudah memasuki H-5 Lebaran.

“Pengecekan armada bus bersama Satlantas dan pihak terminal pada hari ini meliputi rem, kedalaman alur ban, lampu bus, hingga kelengkapan surat-surat kendaraan kelengkapan,” ujar Analis Kebijakan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, Dishub Kota Probolinggo, Dahroji.

Bus yang sudah dilakukan pengecekan oleh petugas kemudian ditempeli stiker di kaca depan. Hal itu menandakan bus tersebut layak dan siap mengangkut penumpang saat arus mudik dan balik lebaran tahun 2023.

Memasuki H – 6 lebaran, kata Dahroji, sudah terlihat adanya peningkatan jumlah penumpang yang hendak mudik.

“Dari beberapa bus yang kami cek, hasilnya bus masih dalam kondisi bagus. Artinya bus layak jalan dan bus-bus tersebut sudah diberangkat,” imbuh Dahroji.

Sementara, Kepala UPT Terminal Bayuangga Kota Probolinggo, Budi Harjo mengatakan, selain ramp check yang dilakukan oleh petugas gabungan UPT Terminal Bayuangga sendiri telah melakukan ramp check mulai tanggal 17 Maret terhadap bus-bus yang jadwal keberangkatannya dari Terminal Bayuangga. Hasilnya bus-bus tersebut layak jalan.

“Sejak kemarin sudah ada peningkatan penumpang yang tercatat sekitar 5.000 penumpang, serta 300 bus diberangkatkan pada Minggu kemarin. Diprediksi, peningkatan akan terjadi pada Rabu besok,” ujarnya.

Selain ramp check, pada hari ini jiga dilaksanakan pengecekan kesehatan baik bagi kru bus, maupun penumpang yang berangkat dari Terminal Bayuangga. (*)

Baca Juga  Pendaftaran PPS di Probolinggo Diperpanjang, Tes Tulis Ditunda

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

Baca Juga

Banyak Kendaraan ‘Overload’ Melintas, Pj Bupati Probolinggo Sidak Portal Pembatas Tonase

Probolinggo,- Pj Bupati Probolinggo, Ugas Irwanto, Selasa siang (7/5/24) melakukan sidak di dua lokasi portal …