KABUR: Para tahanan kasus narkoba Polres Pasuruan saat digelandang petugas beberapa waktu lalu. (Moh. Rois).

Polres Pasuruan Kecolongan, 7 Tahanan Kabur

Pasuruan,- Tujuh orang tahanan Polres Pasuruan kabur dari sel tahanan Mapolres Pasuruan, Minggu (1/12/2023) dinihari. Sampai saat ini, para tahanan kabur belum tertangkap.

Ketujuh tahanan yang kabur teridiri dari lima tahanan kasus narkoba dan dua kasus pencurian dengan pemberatan yang ditangani Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim).

Mereka kabur lewat ventilasi ruang tahanan dengan cara merusak besi teralis pengaman. Kemudian para tahanan itu lari lewat belakang Mapolres Pasuruan.

Belum diketahui siapa saja 7 tahanan yang nekad kabur itu. Saat kejadian berlangsung, mayoritas anggota Polres Pasuruan sedang fokus menjaga keamanan dan kelancaran Tahun Baru 2023.

“Perihal kejadian tersebut akan disampaikan langsung oleh Kapolres, terima kasih,” kata Kasatreskrim Polres Pasuruan, AKP Farouk Ashadi Haiti saat dikonfirmasi wartawan, Minggu (1/1/2023).

Sementara itu, Kapolres Pasuruan, AKBP Bayu Pratama Gubunagi membenarkan kejadian tersebut. Menurut Bayu, kini pihaknya masih mencari para tahanan kabur.

“Saat ini kami sedang melakukan penelusuran. Kami juga sudah membentuk tim khusus untuk mengejar para pelaku tahanan kabur tersebut,” jelas Bayu. (*)

 

Editor: Efendi Muhammad
Publisher: Zainullah FT

Baca Juga  Duh.. Kades di Pasuruan Dibacok Tetangga

Baca Juga

Jauh-jauh dari Blora, Pria ini Curi Motor di Probolinggo

Probolinggo,- RB (30) warga Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, Jateng harus berurusan dengan kepolisian karena disangka …