Ceceran Solar di Raci Makan Korban, Pemotor Jatuh lalu Terlindas Tronton

Pasuruan,- Nahas menipa seorang pria usia 25 tahun asal Desa Rowogempol, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan. Pria berinisial MRJ itu terlindas truk setelah terjatuh dari sepeda motornya.

Petak itu terjadi di jalur Surabaya – Pasuruan, tepatnya depan di jalan raya Desa Raci, Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan, Rabu (12/10/22) petang.

Peristiwa itu berawal dari jeriken yang berisi solar jatuh di jalan, lalu terlindas truk yang tidak diketahui Identitasnya. Truk ini berjalan dari arah barat ke timur (Surabaya – Pasuruan).

Setelah itu, korban yang mengendarai sepeda motor Honda Vario Nopol S-3784-OS dari arah barat ke timur, melintas di jalan tersebut. Karena permukaan jalan licin akibat ceceran solar, korban terpleset dan terjatuh.

“Korban terjatuh ke kiri terlindas oleh roda belakang sebelah kanan Dump Truk Tronton Nopol: L-9668-UL yang berjalan dari jalur searah,” kata Kanit Laka Satlan Polres Pasuruan, Ipda Kunaefi.

Akibat kecelakaan itu, dijelaskan Kunaefi, korban meninggal dunia di lokasi kejadian. “Jasad korban dibawa ke kamar jenazah RSUD Bangil,” jelasnya. (*) 

 

Editor: Efendi Muhammad

Publisher: Zainullah FT

Baca Juga  Laka Beruntun Tewaskan Ibu Muda di Pasuruan

Baca Juga

Usai Lahar Hujan, Kini Gunung Semeru Muntahkan Material Vulkanik Hampir Satu Kilometer

Lumajang,- Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang mengalami erupsi dengan melontarkan abu vulkanik hingga 1 kilometer …