Gus Ipul-Adi Wibowo Diyakini Menang Mutlak

PASURUAN-PANTURA7.com, Tim Pemenangan Saifullah Yusuf (Gus Ipul)-Adi Wibowo, optimis menang dalam pemilihan Walikota-Wakil Walikota Pasuruan Tahun 2020. Bahkan Tim Pemenangan meyakini meraup suara diatas 70 persen.

Menurut Penasehat Tim Pemenangan Gus Ipul-Adi, Mukhamad Misbakhun, optimisme itu berdasarkan fakta bahwa Gus Ipul-Adi memiliki dukungan suara partai politik (parpol) di parlemen diatas 70 persen.

“Insya-Allah Gus Ipul-Adi menjadi pilihan. Kami saat ini didukung oleh 70 persen pemilik kursi di Kota Pasuruan. Tentunya juga, kami ingin suara kami lebih dari itu,” kata Misbakhun, Rabu (9/9/2020)

Selain itu, papar politisi Partai Golkar itu, masyarakat Kota Pasuruan saat ini menginginkan perubahan. “Kami punya cita-cita memajukan Kota Pasuruan sebagai kota madinah,” tandas Misbakhun.

Meski optimis menang mutlak, namun dijelaskan Misbakhun, Gus Ipul-Adi dan Tim Pemenangan akan tetap bekerja keras. Seluruh elemen partai pengusung dari tingkat pusat hingga daerah akan turun untuk memenangkan Gus Ipul-Adi.

“Seluruh struktur partai akan kita operasionalkan. DPR-RI, DPR Povinsi dan DPRD Kota dan Kabupaten, semuanya akan turun untuk memenangkan Gus Ipul-Adi,” beber dia.

Selain itu, ditambahkan Misbakhun, para ulama khususnya di Kota Pasuruan, solid untuk mendukung dan memenangkan Gus Ipul-Adi. “Dengan dukungan ulama dan seluruh elemen masyarakat, insyaallah Gus Ipul-Adi menang,” tegasnya.

Diketahui, Gus Ipul-Adi yang diusung PKB, Golkar, PAN, PKS dan PPP telah mendaftar ke KPU Kota Pasuruan sebagai bakal calon pasangan (bapaslon) Walikota dan Walikota Pasuruan, periode 2020 – 2024, pada Minggu (6/9/2020) lalu.

Bapaslon yang didukung 21 dari 30 kursi parlemen ini, akan menantang petahana, Raharto Teno Prasetyo – Moh. Hasjim Asy’ari, yang diusung PDI-P, Nasdem, Hanura dan Gerindra, yang mempunyai 6 kursi parlemen. (*)

Baca Juga  PKB Tunjuk Gus Ipul Maju Pilwali Pasuruan


Editor : Efendi Muhammad

Publisher : A. Zainullah FT


Baca Juga

Antisipasi Kerawanan Jelang Pilkada, Anggota Linmas Jalani Pelatihan

Probolinggo,- Puluhan petugas Perlindungan Masyarakat (Linmas) Kelurahan Wonoasih, Kota Probolinggo, Rabu (24/4/24) mendapat pelatihan dari …