Pedagang Pasar di Probolinggo; 108 Reaktif, 14 Positif Covid-19

DRINGU-PANTURA7.com, Sebanyak 108 pedagang pasar tradisional di Kabupaten Probolinggo, berdasarkan hasil rapid test dinyatakan reaktif. Dari jumlah itu, 14 diantaranya terkonfirmasi positif terinfeksi Covid-19.

“Dalam rapid test massal yang kita lakukan, hasilnya 108 orang pedagang pasar reaktif. Setelah mereka kita swab, ternyata 14 orang positif Covid-19,” kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Probolinggo, dr. Anang Budi Yoelijanto, Jum’at (12/6/2020).

Menurut dr. Anang, pedagang yang reaktif dan positif Covid-19 berasal dari 8 pasar. Meliputi Pasar Paiton, Kraksaan, Krejengan, Semampir Kraksaan, Maron, Muneng Sumberasih, Bayeman Tongas, dan Dringu.

“Kami menggelar rapid test massal bagi pedagang pasar untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, sebagaimana intruksi ibu bupati. Karena pasar merupakan salah satu pusat keramaian,” paparnya.

Sementara, Kepala Dinas Kominfo Pemerintah Kabupaten Probolinggo, Yulius Cristian menyebut, para pelaku pasar memang rentan terpapar Covid-19. Oleh karenanya, imbuh dia, pemerintah daerah memperketat protokol kesehatan.

“Tidak hanya rapid test massal saja, kami juga mewajibkan para pembeli dan pedagang pasar memakai masker dan cuci tangan sebelum masuk maupun keluar dari pasar,” tandas Yulius ditemui di Pasar Dringu.

Pedagang yang tidak memakai masker, menurut Yulius, diberi sanksi berupa tidak boleh berjualan. “Untuk pembeli yang tidak bermasker, maka tidak kami izinkan masuk ke dalam pasar,” lugasnya.

Sekedar informasi, kini pasien positif Covid-19 di Kabupaten Probolinggo sebanyak 120 orang. Dari jumlah itu, 3 orang meninggal dunia, 26 orang masih dirawat, dan 91 pasien dinyatakan sembuh.

Selain itu, 481 orang tercatat sebagai Orang Dalam Pemantauan (ODP), dengan rincian 412 orang selesai dipantau, 63 orang masih di pantau dan 6 orang ODP meninggal dunia.

Sedangkan jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 64 orang, dimana 7 orang masih diawasi, 38 selesai diawasi dan 19 orang meninggal dunia. (*)

Baca Juga  Pemkab Probolinggo Habiskan Rp36 Miliar untuk THR Pegawai

Editor : Efendi Muhammad
Publisher : A. Zainullah FT


Baca Juga

Pemkab Lumajang Kebut Normalisasi Kawasan Terdampak Banjir Lahar Hujan Semeru

Lumajang,- Proses normalisasi kawasan terdampak banjir lahar hujan Gunung Semeru terus dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) …