Curi Motor, 2 Remaja Tigasan Wetan Dimassa

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Dua remaja asal Desa Tigasan Wetan, Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo, bak jatuh tertimpa tangga. Gagal mengamankan motor incaran, keduanya justru jadi bulan-bulanan warga, Selasa (13/11/2018).

Kedua pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) tersebut adalah Mohamad Hasan (18) dan Rohim Musaqib (18). Mereka nekad mencuri motor Vario berplat N-4727-SO milik Wahid (45) warga Desa Pesisir, Kecamatan Gending.

Saat itu, korban memarkir sepeda motornya di tambak udang milik korban, sekitar pukul 11.30 WIB. Korban meninggalkan motor dipinggiran tambak karena sedang memberi makan udang tambak.

Hal itu dimanfaatan oleh kedua pelaku yang memcongkel kontak motor korban dengan kunci T. Namun aksinya diketahui oleh korban yang mengejar kedua pelaku. Pelaku Rohim membawa motor hasil curian, sedangkan Hasan membawa motor yang mereka kendarai sebelumnya.

“Saya sempat ngejar tapi karena tenaga habis, saya langsung teriak maling lalu pinjam motor tetangga mengejar pelaku,” kata Wahid.

Pelaku melarikan motor korban ke arah selatan, namun teriakan korban membuat warga menutup akses sehingga pelaku lari ke arah utara atau kawasan pesisir. Para pelaku akhirnya berhasil dilumpuhkan saat terjebak di areal tambak di Desa Pajurangan, Kecamatan Gending.

Warga yang tersulut emosi lalu menghajar pelaku beramai-ramai, bahkan sempat akan membakar keduanya hidup-hidup namun dicegah oleh korban. “Hampir akan dibakar sama warga, namun saya cegah,” terang Wahid.

Keduanya lalu dievakuasi ke Polsek Gending untuk menjalani proses hukum. Polisi juga membawa motor korban dan motor pelaku sebagai alat bukti. “ Kami amankan dulu, saat ini masih pengembangan,” tandas Kanit Reskrim Polsek Gending, Bripka Andri Okta. (*)

 

Penulis : Moh. Ahsan Faradies

Editor : Efendi Muhammad

Baca Juga  Dua Kali Pencurian, Seekor Sapi Hilang, Seekor Ditemukan

Baca Juga

Dituduh Jual Kayu, Paman Dibantu Anak Aniaya Ponakan Hingga Sekarat

Probolinggo,- Dituduh menjual kayu, bapak dan anak di Desa Wringinanom, Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo, pada …