Pengin Balap Liar di Kota Pasuruan selama Ramadhan? Begini Resikonya

Pasuruan,– Satlantas Polres Pasuruan Kota terus berupaya menciptakan rasa aman dan nyaman di jalan raya selama bulan Ramadhan. Diantaranya dengan menggelar razia balap liar dan knalpot brong di wilayah kota setempat.

Operasi balap liar dalam rangka cipta kondisi motor protolan dan knalpot brong oleh Saatlantas Polres Pasuruan Kota ini, sudah berjalan sejak sepekan terakhir.

Hasilnya, polisi mengamankan 54 sepeda motor protolan dan knalpot brong di sejumlah titik jalan raya yang sering dipakai balap liar. Seperti di Jl. Panglima Soedirman hingga Jl. Wahidin Sudiro Husodo.

“54 motor hasil razia itu akan ditahan hingga nanti selesai masa lebaran. Tujuannya demi menjaga harkamtibmas dan kekhusukan masyarakat yg sedang beribadah selama bulan puasa,” kata Kasatlantas Polres Pasuruan Kota, AKP Yudhiono, Minggu (10/03/2022).

Aktivitas balap liar di Kota Pasuruan, menurut Yudhianto, masih kerap terjadi sehingga mengganggu pengguna jalan yang melintas di malam hari.

Selain itu, suara bising dari motor berknalpot brong juga membuat warga yang sedang istirahat menjadi terganggu.

“Rencananya, operasi balap liar dan cipta kondisi ini akan terus dilakukan hingga akhir ramadhan nanti,” pungkasnya. (*) 

Editor: Efendi Muhammad

Publisher: A. Zainullah FT

Baca Juga  Jasad Laki-laki Ditemukan Mengapung di Pelabuhan Kota Pasuruan

Baca Juga

Polisi Bongkar Praktik Prostitusi di Tretes Pasuruan, 4 Wanita Muda Dijaring

Pasuruan,- Jajaran Polsek Prigen bongkar praktik prostitusi ilegal yang terjadi di sebuah villa di kawasan …