Tabrak ‘Pantat’ Tronton, Kenek Truk Tewas Terjepit

Probolinggo – Sebuah truk menabrak bagian belakang truk tronton yang sedang diperbaiki di Jalan Raya Pantura, Desa Kedungdalem, Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo Selasa (15/3/22) subuh. Akibat kejadian itu, kenek truk tewas akibat tubuhnya tergencet bagian belakang truk yang parkir.

Kanit Laka Satlantas Polres Probolinggo, Iptu I Nyoman Harayasa mengatakan, kecelakaan ini bermula saat truk yang dikendarai Agung Budi Widodo (30), warga Desa Munggung, Kecamatan Karang Dowo, Kabupaten Klaten bersama keneknya, Agus Sutrisno (49), warga Desa Koyongan, Kecamatan Nogosari, Kabupaten Boyolali berjalan dari timur menuju barat.

“Diduga, sopir kurang konsentrasi, truk yang dikendarai dengan nopol AB 8505 TK tersebut menabrak bagian belakang pojok kanan truk tronton nopol DR 8770 BZ, yang dikemudikan Yaminto Fendik (66), warga Banyuwangi sedang perbaikan di bahu jalan,” ujarnya.

Akibat kejadian tersebut, kernek truk Agus Sutrisno tewas akibat terjepit kabin. Warga sekitar yang mengetahui kejadian tersebut langsung menghubungi petugas Unit Laka Lantas Polres Probolinggo. Setibanya di lokasi, petugas bersama warga kemudian mengevakuasi korban ke kamar mayat RSUD dr. Mohamad Saleh Kota Probolinggo.

Selanjutnya, petugas kemudian melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan memintai keterangan sejumlah saksi terkait kecelakaan tersebut.

“Setelah mengevakuasi korban kewas ke kamar mayat, kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan kemudian dievakuasi ke kantor Satlantas Polres Probolinggo,” imbuh Iptu I Nyoman. (*)

 

Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Zainullah FT

Baca Juga  Cerita Abdul, Pengunggah Video Spillway Sumberbulu Yang Justru Jadi Korban Bullying

Baca Juga

Murni Kelalaian Pengendara, Penyelidikan Laka Moge Dihentikan

Probolinggo,- Polres Probolinggo Kota menghentikan penyelidikan kasus kecelakaan motor gede (moge) yang mengakibatkan dua orang …