Asyik Pasang Kanopi, 2 Pekerja Tersengat Listrik

Probolinggo,- Dua orang pekerja yang sedang memasang kanopi di lantai 2 rumah warga di Jl. Serma Abdulrahman, Kelurahan Wiroborang, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, tersengat aliran listrik. Akibatnya, mereka mengalami luka bakar serius.

Informasi yang dihimpun PANTURA7.com, kejadian bermula saat 2 pekerja yang bernama Wahidi (33), dan Abdul Wahab (28), keduanya warga Kelurahan Triwung Kidul, Kecamatan Kademangan, Kota Probolinggo, bersama pekerja lain sedang memasang atap kanopi di lantai 2 rumah.

“Diduga saat memasang atap itu, kedua pekerja ini tersengat aliran listrik tegangan tinggi dari kabel yang berada di atas kanopi, hingga kedua pekerja tersebut terjatuh dari lantai 2,” ujar warga di lokasi kejadian, Edy (40).

Warga yang mengetahui kedua pekerja tersebut tersengat listrik, lantas menolong korban. Keduanya dilarikan ke RSUD dr. Moh Saleh menggunakan ambulans milik rumah sakit.

Kedua korban masing-masing mengalami luka bakar di bagian kepala, dan tangan akibat tersengat aliran listrik. Setibanya di IGD, korban langsung mendapat perawatan oleh petugas medis.

“Setelah mengetahui korban terjatuh, warga kemudian membawa korban ke rumah sakit. Kejadian ini sudah terjadi 2 kali, dimana kejadian yang pertama tidak jauh dari lokasi,” imbuh edy. (*)


Editor: Efendi Muhammad
Publisher: Albafillah

Baca Juga  Kakek asal Jember Ditangkap Polisi, Bawa Kabur Motor usai Ganti Oli di Embong Miring

Baca Juga

Tebing Piket Nol Kembali Longsor, Jalur Lumajang – Malang Kembali Ditutup

Lumajang,- Jalur Piket Nol di KM 54 Desa Supiturang, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang kembali ditutup. …