3 Tahun Jual Senpi, Pria Asal Paiton Dibekuk

PAITON,- Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim) Polres Probolinggo meringkus Ananta Agung Nugroho (28) warga Desa/Kecamatan Paiton. Ia disangka menjual senjata api (senpi) tanpa dilengkapi izin kepemilikan.

Pelaku diringkus Jumat (2/7/2021) sekitar pukul 17.00 WIB. Beberapa barang bukti (BB) disita petugas dari tangan pelaku. Di antaranya, senapan angin kaliber 5,5 ml, Cpp merek BJ hanter, dua pucuk senapan angin kaliber 8,3 ml merek Jawa rakitan.

Selain BB senapan angin, polisi juga menyita 10 peluru pelor senapan angin kaliber 8,3 ml dan 20 peluru pelor senapan angin kaliber 5,5 ml. Pelaku beserta barang bukti lainnya diamankan di rumahnya setelah petugas berpura-pura jadi pembeli.

“Kebetulan barang yang dijual oleh pelaku ini sempat menyebabkan kematian seseorang. Karena memang senjata yang dijualnya ini sudah dimodifikasi,” kata Kapolres Probolinggo, AKBP Teuku Arsya Khadafi saat jumpa pers, Rabu (7/7/2021).

Arsya menambahkan, penjualan senjata angin oleh pelaku sudah berlangsung sejak tiga tahun lalu. Mulanya, pelaku mengaku menjual senjata angin dengan kaliber 4,5. Akan tetapi setelah dikembangkan ternyata pelaku senjata kaliber melebihi aturannya.

“Kemarin sempat viral ada orang tertembak di Paiton dan meninggal dunia. Setelah ditelurusi ternyata mendapatkan senjata atau membeli senjata itu dari pelaku. Pengakuan saat diperiksa, senjata ini hanya digunakan untuk berburu babi,” ungkap Arsya.

Akibat ulahnya, lanjut Arsya, pelaku dijerat pasal 1 ayat 1 undang-undang (UU) Darurat nomor 12 tahun 1951 tentang dugaan tindak pidana tanpa hak menyerahkan, menguasai, menyimpan mempergunakan senjata api, amunisi bahan peledak.

“Ancaman hukumannya maksimal 20 tahun penjara atau seumur hidup,” tutup mantan Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Pusat, Polda Metro Jaya ini. (*)

Baca Juga  Pertanyakan Laporan Akun FB, Warga Kalibuntu Datangi Polres

Editor : Ikhsan Mahmudi
Publisher : Albafillah

Baca Juga

Aksi Gangster Bawa Sajam di Bangil Pasuruan Terekam CCTV, Polisi Ciduk 4 Remaja

Pasuruan,- Sebuah video rekaman CCTV yang memperlihatkan sekelompok pemuda membawa senjata tajam di perempatan Kancil …