Sudah Dua Pekan, Begal Pasutri di Leces Belum Tertangkap

LECES-PANTURA7.com, Kejahatan jalanan dilakukan oleh Dulla (40) warga Desa Pondok Wuluh, Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo, pada Minggu (17/5/2020) masih menyisakan pekerjaan rumah bagi kepolisian. Sebab, meski berhasil melumpuhkan Dulla, namun rekan pelaku masih lolos.

Hingga kini, pihak kepolisian masih memburu rekan Dulla, yang berhasil meloloskan diri dari kejaran petugas. Padahal, ia mengalami luka tembak dibagian kaki akibat ditembak petugas saat hendak melarikan diri.

“Masih kami kembangkan. Jadi saat ini kami masih menyelidiki pelaku lain yang kabur, identitas yang bersangkutan juga masih belum kita memastikan, masih dalam lidik,” kata Kapolsek Leces, AKP Ahmad Gandi, Senin (1/6/2020).

Tak hanya identitas saja yang hingga saat ini masih misterius, menurut Gandi, pihaknya juga masih mengembangkan tempat asal dari rekan Dulla yang kini masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO).

“Selanjutnya nanti akan kami kabari kalau sudah kami ungkap,” tutur Gandi saat dikonfirmasi.

Diketahui sebelumnya, pencurian disertai kekerasan (curas) dilakukan Dullah dan rekannya di jalan Kyai Sekar, Desa Leces. Pelaku yang berjumlah 2 orang, menghentikan laju kendaraan sepeda motor yang dikendarai pasangan suami Istri Alimun (40) dan Husnawiah (36) warga setempat.

Beruntungnya, di waktu bersamaan ada petugas yang tengah berpatroli, mengetahui kejadian tersebut. Petugas mendekati lokasi dan menggagalkan tindakan pembegalan yang dilakukan kedua pelaku. (*)


Editor : Efendi Muhammad
Publisher : A. Zainullah FT


Baca Juga  Polisi Ringkus Pengedar Sabu di Prigen, Sita 5,33 Gram Sabu

Baca Juga

Nyaru jadi Jaksa, Guru Honorer Diringkus Polisi

Pasuruan,- Kejahatan berkedok profesi kembali terjadi. Kali ini, seorang oknum guru honorer di Surabaya berpura-pura …