Hasil Swab Kedua, Bayi Berusia 1,5 Tahun asal Dringu Negatif Covid-19

KRAKSAAN-PANTURA7.com, Para pasien positif Corona Virus Disease (Covid-19) di Kabupaten Probolinggo mulai menunjukkan perkembangan menggembirakan. Bahkan salah satunya, dinyatakan negatif berdasarkan hasil swab kedua.

Hal ini disampaikan oleh Juru bicara (Jubir) Satgas Covid-19 Kabupaten Probolinggo, dr. Anang Budi Yoelijanto, Senin (4/5/2020). Ia mengatakan, saat ini pihaknya menunggu hasil swab ketiga yang bakal menjadi patokan kesembuhan pasien positif Covid-19.

“Kebetulan ada satu pasien yang berdasarkan swab kedua, hasilnya negatif. Pasien ini adalah balita dari Desa Tamansari, Kecamatan Dringu. Padahal pada tes swab pertama hasilnya positif,” kata dr. Anang di Kantor Bupati Probolinggo.

Sementara 20 pasien Covid-19 lainnya, menurut dr. Anang, mereka tanpa gejala dan dinyatakan sehat. Oleh karenanya, lanjut dia, ke 20 orang tersebut ditempatkan dirumah pengawasan, sesuai dengan kebijakan Satgas Pemerintah Kabupaten Probolinggo.

“Dari 20 orang ini, 17 diantaranya melakukan swab ulang dan 7 sudah ada hasilnya, 2 orang negatif dan 5 positif. 5 orang positif ini masih dari klaster Sukolilo, sedangkan 2 orang negatif juga dari klaster Sukolilo, mereka akan kembali diswab,” tuturnya.

Dari seluruh warga yang positif Covid-19, sambung Anang, 17 orang sudah melakukan swab yang ketiga. Sedangkan 3 orang lainnya, masih menunggu hasil swab kedua keluar.

“Karena 3 orang ini masih pasien baru, jadi kami masih menunggu hasil swab keduanya. Bahkan ada yang diswab ulang,” ujar pria yang juga Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Probolinggo.

Sekedar informasi, 21 orang di Kabupaten Probolinggo dinyatakan positif terpapar Covid-19. Rinciannya, 8 orang berasal dari Desa Jabung Sisir, Kecamatan Paiton; 4 orang dari Desa Bayeman, Kecamatan Tongas; 2 orang dari Desa Tamansari, Kecamatan Dringu.

Selanjutnya, 1 orang dari Desa Alaspandan, Kecamatan Pakuniran; 2 orang dari Desa Prasi, Kecamatan Gading; 1 orang dari Desa Sentong dan Desa Gebangan, Kecamatan Krejengan. (*)

Baca Juga  Digeledah KPK, Ruang Bupati Probolinggo Tak Disegel


Editor : Efendi Muhammad
Publisher : A. Zainullah FT


Baca Juga

Seru! Ratusan Atlet Ramaikan Mahameru Open Roller Skate ke-3 di Lumajang

Lumajang,- Sekitar 300 peserta dari berbagai daerah meramaikan kejuaraan Mahameru Open Roller Skate ke-3 tahun …