Dinsos Jamin Keluarga Bayi Tak Beranus Terima Bansos

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Upaya perhatian dan percepatan pemulihan bayi tanpa anus di Kota Probolinggo terus dilakukan. Kali ini Dinas Sosial (Dinsos) mendatangi runah Ahmad Husen di Kelurahan Triwung Kidul, Kecamatan Kademangan, Selasa (15/1/2019).

Kadinsos Zainullah bersama Lurah Triwung Kidul Buhar Dinsos mendatangi rumah Ahmad Husen bayi 5 bulan tanpa anus di Jalan Jangur Gg Rejeki Dusun Krajan Kelurahan Triwung Kidul. Hal itu untuk memastikan kondisi bayi dan rumahnya sekaligus memberikan tali asih untuk meringankan beban keluarga.

Namun saat itu, bayi dan kedua orangtua nya Samsul Arifin dan Suratiningsih tak ada di rumah. Zainullah dan Buhar hanya diterima kerabat bayi. Informasinya sang bayi tengah menjalani perawatan di RSUD dr Mohamad Saleh.

“Yang jelas kami datang untuk memastikan kondisi bayi , keluarga dan apakah yang bersangkutan mendapat bantuan apa tidak. Sehingga kami akan melakukan tindak lanjut,” ucap mantan Kadisdikpora ini.

Setelah berkoodinasi dengan pihak keluarga, pihaknya memastikan yang bersangkutan sudah masuk dalam Basis Data Terpadu (BDT) yang nantinya memudahkan untuk mendapat bantuan seperti BPNT, KIS, KIP dan juga PKH. Informasi yang didapat, keluarga mendapat Bantuan Pangan Non Tunai BPNT dan PKH.

“Kami juga akan lakukan upaya pengajuan rumah yang bersangkutan untuk diusulkan dalam RTLH mengingat rumahnya juga perlu ada renovasi,” kata Zainullah.

Sementara itu, bayi Ahmad Husen kini tengah dirawat di RSUD. Rencananya akan ada operasi lanjutan untuk menutup lubang kolostomi pada bagian perut untuk kemudian akan dibuatkan lubang anus. Namun operasi ini menunggu bayi berbobot 10 kilogram. Kini, bayi tersebut masih berbobot sekitar 3,5 kilogram. (*)

 

 

Penulis: Rahmad Soleh

Editor: Ikhsan Mahmudi

Baca Juga  Jengah 6 Bulan Terisolir, Warga Sindetlami Besuk Bongkar Pagar

Baca Juga

Seru! Ratusan Atlet Ramaikan Mahameru Open Roller Skate ke-3 di Lumajang

Lumajang,- Sekitar 300 peserta dari berbagai daerah meramaikan kejuaraan Mahameru Open Roller Skate ke-3 tahun …