Aldi Tewas Dibacok, Ini Kesaksian Pihak Keluarga

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Penyebab tewasnya Aldi (12), pelajar asal Kelurahan Kareng Lor, Kecamatan Kedopok, Kota Probolinggo, hingga saat ini masih menyisakan misteri.

Salah satu kerabat korban, Rohimah menyampaikan, sebelum kejadian korban sempat pamit untuk membeli galon air. Namun bukannya pulang membawa galon, anak baru gede (ABG) justru pulang meregang nyawa.

“Tadi pamitnya beli galon mas, berboncengan sama Nuril teman akrabnya. Cuma saya gak tau dan kaget kok bisa terjadi sama ponakan saya,” tuturnya sambil menitikkan air mata, Senin (9/7/2018).

Sementara itu, Nur Hasanah sepupu korban mengaku, Aldi merupakan sosok yang pendiam. Bahkan saking pemdiamnya, korban jarang main ke kerabatnya, meski tengah libur sekolah.

“Masih sepupu saya, Aldi memang agak tertutup orangnya mas. Silaturrahmi ke rumah saudara saja jarang sekali dia,” kata Nur Hasanah.

Aldi merupakan putra dari sepasang suami istri, Suparman (42) dan Sumi (39). Keluarga tinggal di Kelurahan Kareng Lor, Kecamatan Kedopok.

Terpisah, Kasat Reskrim Polresta Probolinggo AKP Nanang Fendi Dwi Susanto, hingga berita ini diketik mengaku belum bisa menyimpulkan dengan pasti. Pasalnya, saksi kunci, yakni rekan korban Nuril, masih belum bisa dimintai keterangan.

“Belum bisa diketahui kronologi pastinya mas. Saksi kunci masih dirawat di rumah sakit, belum memungkinkan untuk diinterogasi. Jadi masih menunggu perkembangan,” jelas Nanang.

Diketahui, Aldi pelajar yang baru lulus SD, tewas dibacok saat mengendarai sepeda motor bebek di jalan Desa Kedung Supit, Kecamatan Wonomerto, Senin sore. Ia ditemukan tewas dengan luka parah pada kepala dan punggungnya, yang mengakibatkan korban tewas seketika. (*)

 

 

 

Penulis : Rahmad Soleh

Editor : Achmad Kifly

Baca Juga  Motor Pemilik Warung di Mayangan Digondol Pencuri

Baca Juga

Aktifitas Terbaru Gunung Semeru, Lontarkan Awan Panas Setinggi 800 Meter

Lumajang,- Gunung Semeru yang berada di Kabupaten Lumajang kembali mengalami erupsi, Selasa (21/5/24) pukul 08.14 …