Kapolres Lumajang, AKBP Boy Jackson Situmorang, saat memimpin rilis ungkap kasus pungli PTSL. (foto: Asmadi)

Tarik Pungli PTSL, Kades dan Perangkat Desa di Lumajang Diringkus

Lumajang,- Polres Lumajang mengungkap dugaan pungutan liar (pungli) dalam program PTSL (Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap) yang dilakukan oleh Kepala Desa (Kades) dan perangkat Desa Mojosari, Kecamatan Sumbersuko, Kabupaten Lumajang.

Padahal, program PTSL yang notabene program pemerintah, tidak dipungut biaya apapun. Namun tidak demikian halnya di Desa Mojosari, yang justru tidak gratis.

Berdasarkan pemeriksaan yang dilakukan aparat penegak hukum, sedikitnya 88 orang warga Desa Mojosari yang menjadi korban pungutan liar PTSL.

“Untuk saat ini, ada 88 lebih warga Desa Mojosari menjadi korban dengan total kerugian mencapai Rp70 jutaan, barang bukti sudah kami sita,” kata Kapolres Lumajang AKBP Boy Jackson Situmorang, Senin (29/5/2023).

Jackson menyampaikan, dua orang pelaku dalam perkara tersebut sudah ditangkap, yakni AS selaku kepala desa, dan IF yang menjabat sebagai kasi pemerintahan di desa tersebut.

Selain uang tunai, polisi juga menyita barang bukti 88 akta tanah yang dibuat oleh Pejabat Pembuat Akta Tanah Sementara (PPATS), 20 akta tanah yang terdaftar di PTSL, satu unit komputer dan sejumlah kwitansi pembayaran.

Menurut Jackso, potensi kerugian diprediksi diatas Rp70 juta. Sebab warga yang sudah membuat akta lewat PTSL, sebanyak 111 orang dari 271 bidang tanah.

“Kalau kita kalkulasikan, 160 orang dengan nominal jumlah pungutan yaitu Rp2.250.000, maka jumlah pungutannya itu sebanyak Rp360 juta,” tandas Jackson.

Jika tidak cepat diungkap, disampaikan Jackson, bisa jadi jumlah korban akan semakin banyak. “Jumlah pungutannya mulai Rp2.250.000 hingga Rp11.100.000 per bidang tanah,” ucap Kapolres. (*)

Editor Mohamad S
Publisher Zainul Hasan

Baca Juga  Jelang Pilkades, Polres Probolinggo Petakan 9 Desa Berpotensi Ricuh

Baca Juga

Hilang Dimaling, Sapi Warga Kademangan Ditemukan di Persawahan Laweyan

Probolinggo,- Warga bersama Polsek Kademangan, Senin siang (22/4/24), menemukan seekor sapi milik warga Kecamatan Kademangan, …