Apes! Motor Petani Muda di Krejengan Diembat Maling

Krejengan,- Pencurian kendaraan bermotor (curanmor) terjadi di Desa Tanjung Sari, Kecamatan Krejengan, Kabupaten Probolinggo, Kamis (7/7/22). Korbannya adalah seorang petani muda yang tengah mengunjungi sawah.

Petani nahas itu adalah Salman Alfarisi (20), warga Desa Kamal Kuning, Kecamatan Krejengan. Honda Vario hitam miliknya raib sekitar pukul 10.30 WIB.

Menurut korban, Kejadian bermula saat ia berangkat ke sawahnya mengendarai sepeda motor. Korban sendirian pergi sawah dengan tujuan untuk merawat tanamannya.

Sekitar pukul 10.18 WIB, korban masih sempat mengecek sepeda motor dengan nomor polisi (nopol) W 4831 JW miliknya yang diparkir di pinggir sawah. Sesaat kemudian, korban kembali ke tempat parkir untuk pulang.

“Pukul 10.18 WIB itu saya masih sempat mengecek sepeda, itu masih ada. Nah, setelah saya mau pulang, sepeda saya sudah hilang,” cerita Salman.

Sementara, kakek korban Sundari (63) menjelaskan, ia mendapat informasi dari warga sesaat pasca kejadian bahwa ada dua orang diduga pelaku melaju ke arah barat. Kedua pria yang masing-masing mengendarai motor itu memiliki ciri fisik badan pendek dan satu orang lainnya berbadan gemuk.

“Kata warga yang ada di gardu amal, itu ada dua orang yang satunya kecil dan yang satunya gemuk. Pria berbadan gemuk ini yang membawa lari sepeda motornya, sementara yang kecil itu nunggu di dam timur sungai,” urainya.

Meski kehilangan sepeda motor kesayangannya, namun sejauh ini, korban masih belum melapor ke aparat kepolisian setempat. (*)

 

Editor : Efendi Muhammad

Publisher : Zainul Hasan R

Baca Juga  Korban Penusukan Bisa Jadi Tersangka, Lhoo?

Baca Juga

Rawan jadi Target Kejahatan, Toko Emas Diimbau Pasang CCTV

Probolinggo,- Meningkatnya mobilisasi masyarakat untuk berbelanja kebutuhan jelang lebaran, khususnya perhiasan, membuat Polres Probolinggo Kota …