Menu

Mode Gelap
Tertibkan Truk ODOL, Dishub Kabupaten Probolinggo Segera Pasang Portal Jalan di Tongas KONI Desak Pemkot Probolinggo Segera Cairkan Bonus Atlet Peraih Medali PON Pemkab Lumajang Siapkan Rp36 Juta untuk Asuransi Pertanian 1.000 Hektare Ancaman di Balik Genangan Air: Leptospirosis Mengintai Warga Lumajang Jelang Pindah, AKBP Wisnu Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Puluhan Anggota Polres Probolinggo Ibu Rumah Tangga di Jember Disekap Suami, Korban Disiksa dan Kaki Dirantai

Hukum & Kriminal · 8 Okt 2019 07:42 WIB

Parkir di Kontrakan, Motor Warga Malang Raib


					Parkir di Kontrakan, Motor Warga Malang Raib Perbesar

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Sebuah motor di Jalan Cokroaminoto, Gg 11 RT 2 RW 11, Kelurahan Kanigaran, Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo raib digondol maling. Motor milik warga Malang itu hilang pada Senin (7/10) malam sekira pukul 19.00 Wib.

Nahas itu dialami oleh Rifki Judo Wardoyo (23) warga Desa Sawojajar, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang. Penyedia layanan wifi itu sadar motornya telah raib pasca pulang kerja.

Saat dikunjungi PANTURA7.com pada Selasa (8/10) siang, Judo tengah pulang ke Kota Malang. Di lokasi kejadian, hanya ada rekannya, Riski Dwi Indrianto (25) yang menjelaskan kejadian tersebut.

“Saat itu teman saya baru pulang kerja, saat hendak keluar, motor disamping sudah tidak ada,” kata Riski, sembari menunjuk lokasi motor yang diparkir.

Motor yang hilang, imbuh Riski, adalah Honda Beat warna hitam bernopol N 3621 ABI. “Ya, motornya matic hitam. Kisaran kerugian sekitar Rp 13 juta,” jelas dia.

“Benar kejadian kemarin malam. Tapi saya tidak paham pastinya karena saya tidak dengar apa-apa padahal tidak tidur,” ujar korban, Yudo, membenarkan.

Rencananya, lanjut Yudo, ia hendak laporan namun karena kekurangan berkas, laporan ke pihak kepolisian ditunda. “Rencananya hari ini laporan. Kontrakan itu baru setahun ditempati, saya harap motor saya kembali,” harap dia. (*)


Penulis : Rahmad Soleh
Editor : Efendi Muhammad


Artikel ini telah dibaca 53 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pria Asal Gempol Ditangkap, Polisi Temukan 51 Gram Sabu

1 Juli 2025 - 20:02 WIB

Tersangka TKI Ilegal Akui Dapat Untung Rp2 Juta per Korban

30 Juni 2025 - 15:31 WIB

Polisi Sita Uang Rp24 Juta dalam Kasus Pengiriman TKI Ilegal di Pasuruan

30 Juni 2025 - 14:58 WIB

Polres Pasuruan Gerebek Pengedar Sabu di Gempol, Sita 16 Paket Barang Bukti

29 Juni 2025 - 18:36 WIB

Polisi Tetapkan Dua Tersangka Kasus Pengiriman TKI Ilegal di Pasuruan

28 Juni 2025 - 15:45 WIB

Polres Pasuruan Kota Gagalkan Pengiriman TKI Ilegal, Enam Orang Diamankan

27 Juni 2025 - 16:48 WIB

Siang Bolong, Maling Obok-obok Pasar Grati Lumajang, 7 Tabung Elpiji Raib

26 Juni 2025 - 21:18 WIB

Kapolres Lumajang Perintahkan Tembak di Tempat terhadap Pelaku Kriminalitas

26 Juni 2025 - 14:39 WIB

Razia di Besuk, Satpol PP Probolinggo Sita Ratusan Botol Miras plus Wanita Pemandu Lagu

26 Juni 2025 - 07:35 WIB

Trending di Hukum & Kriminal