Musim Kemarau, Bahan Pangan Masih Aman

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Musim kemarau yang berlangsung sejak bulan Juli lalu, belum memberi dampak buruk bagi bahan pangan di Kabupaten Probolinggo. Buktinya, ketersediaan pangan masih cukup melimpah.

Padahal sebelumnya, santer dkkabarkan banyak petani, terutama petani padi mengalami gagal panen lantaran tanaman terserang hama. Faktanya, stok beras di Badan Urusan Logistik (Bulog) Subdriver Kabupaten Probolinggo masih cukup tersedia.

Informasi yang diperoleh PANTURA7.com, stok ketersediaan beras Gudang Bulog Desa Klaseman, Kecamatan Gending saat ini masih terdapat 23.000 ton beras medium dan 10.000 ton beras premium. Jumlah ini dinilai aman untuk mencukupi kebutuhan beras di Kabupaten Probolinggo

Kepala Bulog Subdriver VIII Heriswan menepis tudingan bahwa stok bahan pangan menipis karena banyak petani hagal panen lantaran tanamannya terserang hama. Ia menyebut stok beras di gudangnya masih aman-aman saja.

“Tidak, di gudang masih ada stok dan masih terbilang cukup menghadapi musim kemarau kali ini,” kata Heriswan saat dikonfirmasi melalui via sambungan seluler, Minggu (15/9).

Bahkan, lanjut Heriswan, untuk ketersediaan beras di gudang Bulog tidak hanya cukup untuk tahun ini, akan tetapi juga cukup hingha tahun depan. “Sampai tahun depan masih cukup kok,” tuturnya.

Tidak hanya beras saja, Heriswan menjelaskan, bahan pokok lain yang ada di gudangnya masih cukup tersedia hingga tahun 2020. “Ada gula, Tepung, Minyak goreng, itu masih cukup juga,” ucap dia. (*)

 

Penulis : Moh Ahsan Faradies

Editor : Efendi Muhammad

Baca Juga  Pandemi, Karta Patriot Sediakan Ruang Belajar Online untuk Pelajar dan Mahasiswa

Baca Juga

Harga Daging Ayam di Lumajang Meroket, Capai Rp40 Ribu/Kg

Lumajang,- Harga daging ayam di Kabupaten Lumajang, terpantau mengalami kenaikan signifikan. Bahkan harganya jadi yang …