Korban ledakan di Kelurahan Jrebeng Wetan, Kecamatan Kedopok, dirawat di ruang IGD RSU dr Mohamad Saleh

Kaki Korban Ledakan Jrebeng Wetan Diamputasi

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Korban ledakan misterius di Kelurahan Jrebeng Wetan Kecamatan Kedopok, Kota Probolinggo terpaksa kakinya harus diamputasi karena lukanya yang cukup serius. Namun sampai kini masih belum diketahui benda apa yang sebenarnya meledak pada Rabu (10/7) kemarin.

Matnusi alias Saiful (40)warga Desa Menyono Kecamatan Kuripan sendiri hingga kini masih berada di RSUD dr Mohamad Saleh untuk pemulihan pasca operasi. Kasi Pelayanan Medis Agus Tri Wahyudi, Kamis (11/7) memastikan korban kondisinya sudah membaik.

“Sudah lebih baik pasca operasi. Kaki kanannya terpaksa harus diamputasi karena cukup parah. Namun hanya telapak saja tidak sampai ke betis,” ucap Agus lewat sambungan selular.

Polres Probolinggo Kota sendiri hingga saat ini masih menyelidiki ledakan yang terjadi di gudang rongsokan milik Nur Hasan (38). Minimnya serpihan benda yang membuat korban luka parah itu, menjadi kendala bagi polisi memastikan apa benda yang meledak tersebut.

Kapolsek Wonoasih Kompol Sukatno mengatakan, kasus tersebut sudah dilimpahkan, dan kini ditangani oleh satuan Reskrim Polres Probolinggo Kota. “Kasus kemarin itu sudah ditangani oleh Polresta,”singkatnya.

Terpisah Kasat Reskrim Polres Probolinggo Kota AKP Nanang Fendi Dwi Susanto mengatakan, hingga saat ini pihaknya masih mendalami kasus ledakan tersebut. Tim Reskrim masih menyelidiki sumber ledakan dan berkutat mengumpulkan bukti sebagai bagian penyelidikan.

“Kemarin saat kami datang itu sudah bersih, makanya kan tidak ada bekas atau serpihan benda yang meledak itu. Ya kami belum tahu apakah memang itu sudah dibersihkan apa bagaimana, hingga saat ini kami masih belum bisa menyimpulkan terkait ledakan tersebut,” ungkap Nanang Fendi.

Termasuk pihaknya masih mengumpulkan bukti untuk dikirimkan ke Labfor Polri Cabang Surabaya, guna penyelidikan lebih lanjut. Hasil pemeriksaan, baru 2-3 minggu lagi diketahui. (*)

Baca Juga  Ibu-anak Meregang Nyawa di Jalur Pantura Paiton

 

Penulis : Rahmad Soleh
Editor : Ikhsan Mahmudi

Baca Juga

Parkir di Teras Rumah, Dua Motor Guru Raib Dimaling

Probolinggo,- Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) terjadi di Perumahan Taman Indah Progo, Jalan Progo, Kelurahan Jrebeng …