Cari ABK dan Kapal, Selasa Dinihari Tim Gabungan Sisir Perairan Paiton

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Keberadaan kapal ikan Cahaya Bahari Jaya yang mengangkut delapan ABK asal Mayangan, Kota Probolinggo masih misterius. Rencananya, Selasa (23/10/2018) dinihari, tim gabungan akan menyisir perairan Paiton, Kabupaten Probolinggo.

Tim gabungan ini terdiri dari unsur Basarnas, nelayan dan Keamanan Laut Terpadu (Kamladu) secara swakarsa akan bergerak untuk mencari tujuh ABK yang hilang. Hal ini disampaikan anggota Kamladu wilayah Mayangan, Kota Probolinggo, Pelda Choirul.

Pihaknya secara swakarsa akan mencari tujuh ABK mulai Selasa dinihari di perairan Paiton. Setidaknya ada dua kapal yang akan diberangkatkan.

“Nanti Selasa dinihari, dua kapal akan berangkat. Belasan tim menyisir perairan Paiton. Kenapa di Paiton, karena kapal bermasalah dari Paiton, hal ini disampaikan nelayan yang saat itu terakhir bertemu dengan kapal tersebut,” kata Choirul.

Penyisiran dilakukan dinihari hingga pagi hari karena diperkirakan cuaca lebih mendukung. Sehingga pencarian korban lebih mudah.

“Kami akan koordinasi terus agar ada titik terang bagi para korban. Instruksi DPRD semoga ini ada hasil baik,” ujar Choirul.

Pencarian ini, menyusul ditemukannya Rohim (55) salah satu ABK yang ditemukan tewas mengambang di perairan Jumiang ,Pamekasan, Madura, Minggu (21/10/2018). Hingga kini tujuh ABK lainnya belum ditemukan. (*)

 

Penulis: Rahmad Soleh

Editor: Ikhsan Mahmudi

Baca Juga  Awal Tahun 2020, 110 Wanita di Probolinggo Jadi Janda

Baca Juga

Anggaran Dipangkas, Sejumlah Proyek di Kota Probolinggo Berpotensi Gagal

Probolinggo,- Perubahan alokasi anggaran di Pemerintah Kota (Pemkot) Probolinggo membuat sejumlah proyek pembangunan diprediksi gagal. …