Gerebek Arena Judi, Polisi Ciduk Penjudi Asal Besuk

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim) Polres Probolinggo, membubarkan aksi judi yang dilakukan 4 pria pengangguran di pinggiran sungai Kelurahan Kandangjati Wetan, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, Kamis (20/9/2018) siang. Dari penggerebekan ini, polisi amankam seorang penjudi.

Kasatreskrim Polres Probolinggo AKP Riyanto mengatakan, bahwa penggerebekan dilakukan setelah pihaknya mendapat informasi dari warga sekitar. Warga mengaku resah dengan maraknya perjudian selama beberapa hari terakhir di pemukiman mereka.

“Warga resah, mereka sudah tidak bisa menahan kesabaran, akhirnya melaporkan perjudian ini kepada kami. Segera setelah menerima laporan, kami tindak lanjuti,” terang Riyanto kepada PANTURA7.com.

Sayang dalam penggrebekan yang dilakukan sekitar pukul 13.00 WIB itu, dari 4 penjudi yang berada di lokasi, hanya satu orang yang tertangkap. Penjudi yang terciduk polisi adalah Jahrab (55) warga Desa Krampilan, Kecamatan Besuk, Kabupaten Probolinggo.

“Tiga pelaku lain langsung kabur setelah mengetahui kedatangan anggota kami. Kami masih melakukan pengejaran terhadap pelaku yang kabur, agar penyakit masyarakat bisa ditekan,” papar mantan Kasatreskrim Polres Situbondo ini.

Pria Asal Kota Pasuruan ini menambahkan, dari tindak pidana perjudian qiu-qiu atau Domino, pihaknya menyita sejumlah barang bukti, diantaranya 2 set kartu domino, 2 lembar kardus untuk alas main judi dan uang tunai sebesar Rp 55 ribu. (*)

 

Penulis : Moh Ahsan Faradies

Editor : Efendi Muhammad

Baca Juga  Waspadai Barang Terlarang, Kamar di Rutan Kraksaan Digeledah

Baca Juga

Arus Balik, Penumpang KA di Stasiun Bangil Melonjak 40 Persen

Pasuruan,- H+4 Lebaran, Stasiun Bangil di Kabupaten Pasuruan dipadati penumpang yang melakukan perjalanan mudik balik. …