Menu

Mode Gelap
Meski Diikuti Satu Paslon, KPU Kota Pasuruan Tetap Gelar Debat Publik Lokasi Debat Dipindah Sepihak, KPU Kab. Probolinggo Tuai Kritik KPU Kota Probolinggo Terima 184 Ribu Surat Suara Pilgub Jatim DPRD Kabupaten Pasuruan Lantik PAW untuk Gantikan Rusdi dan Shobih Baru Dua Bulan Pelantikan, Sudah Ada PAW di DPRD Kabupaten Probolinggo Antisipasi Banjir, Warga Dringu Probolinggo Mulai Pasang Pembatas di Depan Rumah

Politik Dan Pemerintahan · 10 Jun 2018 13:55 WIB

2.000 Relawan Bakal Kawal Suara HATI di TPS


					2.000 Relawan Bakal Kawal Suara HATI di TPS Perbesar

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Sedikitnya 2.000 relawan akan terjun dalam pemilihan Bupati – Wakil Bupati Probolinggo, 27 Juni mendatang. Para relawan ini, bakal mengawasi sebanyak 1.009 tempat pemungutan suara (TPS), yang tersebar dari Kecamatan Gending hingga Paiton.

Para relawan demokrasi ini berasal dari 1.000 lebih Pengurus Cabang (PC) dan Pengurus Ranting (PR) GP Ansor Kota Kraksaan dan Kabupaten Probolinggo. Sisanya, merupakan relawan dari Bintang 9. Selain untuk memastikan pilkada berjalan aman dan tertib, relawan akan menjaga agar pilkada berlangsung tanpa kecurangan.

“Kami ingin mengawal pesta demokrasi ini dengan melakukan pengawasan TPS di Kota Kraksaan dan beberapa wilayah di Kabupaten Probolinggo pada hari pencoblosan nanti. Ada 1.009 TPS yang akan kita awasi,” kata Musairi Sekretari GP Ansor Kota Kraksaan, seusai buka bersama di Pondok HATI Toroyan, Desa Rangkang, Kecamatan Kraksaan, Minggu (10/6/2018).

Sebagai bentuk penguatan komitmen pengawasan, tim relawan jelas Musairi, perlu berkonsolidasi mengingat hari pencoblosan tak sampai sebulan lagi. Dalam konsolidasi yang dikemas buka bersama itu, juga hadir Ketua MUI sekaligus Rois Syuriah PCNU Kraksaan, KH. Munir Cholili.

Buka bersama tersebut, menurut Musairi, selain untuk mempererat tali silaturrahim, juga dalam rangka mensolidkan komitemen pengawasan serta memantapkan strategi pengawalan terhadap suara pasangan calon Puput Tantriana Sari – HA. Timbul Prihanjoko (HATI).

“Jadi GP Ansor dan relawan Bintang 9 ini, turut berproses untuk melakukan pengawalan di Pilbup dan Pilgub 2018 di wilayah Kabupaten Probolinggo. Kaula muda GP Ansor akan kita libatkan dalam pengawasan TPS sekaligus menjaga suara HATI,” papar dia. (*)

 

 

Penulis : Mohamad Rochim

Editor : Efendi Muhamad

Artikel ini telah dibaca 7 kali

badge-check

Reporter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Masa Kampanye, Polres Probolinggo Tingkatkan Patroli Malam

29 Oktober 2024 - 17:07 WIB

Terdampak Kekeringan, Warga Sumberkramat Tongas Digelontor 10 Ribu Liter Air Bersih

29 Oktober 2024 - 13:55 WIB

Era Baru NU Kota Probolinggo Dimulai, Tiga Pilar jadi Spirit Gerakan

27 Oktober 2024 - 19:22 WIB

Pemkab Probolinggo Siapkan Skema Dana Hibah Demi Bantu Pembangunan Gedung PTNU

26 Oktober 2024 - 21:26 WIB

PCNU Kabupaten Probolinggo Mulai Bangun Gedung Kampus NU, Lokasinya Dekat Gerbang Tol Paspro

26 Oktober 2024 - 19:42 WIB

Siswa SMAN 4 Pasuruan Korban Bullying Berangkat Umrah Didampingi Ibunya

26 Oktober 2024 - 14:15 WIB

Haru! Anak Berkebutuhan Khusus yang Sempat Dikira Korban Bullying Dapat Tali Asih

18 Oktober 2024 - 19:33 WIB

Uji Emisi Masih Dianggap Sepele oleh Masyarakat Lumajang

18 Oktober 2024 - 16:44 WIB

Tak Terdampak Deflasi, Penumpang dan Angkutan Barang KAI Daop 9 Jember Justru Meningkat

17 Oktober 2024 - 12:50 WIB

Trending di Sosial