Antisipasi Tragedi Tuban, Putra Tukul Arwana Kroscek Tiga Jembatan

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Peristiwa robohnya jembatan Widang di Tuban menjadi atensi Kasatlantas Polres Probolinggo, AKP. Ega Prayudi. Ia pun bersama tim gabungan mengecek kondisi 3 jembatan di jalur pantura, Jumat (20/4/2018).

Dalam inspeksi mendadak (sidak) itu, Kasatlantas mengajak petugas dari Tim gabungan dari Saltantas Polres Probolinggo, Dishub dan DPUPR Kabupaten Probolinggo dan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) VIII Surabaya.

Tiga jembatan yang dicek kondisinya adalah Jembatan Pajarakan, Jembatan Semampir dan Jembatan Paiton. Jembatan Bailey itu, berada di jalur patura Probolinggo-Situbondo. Ketiga mempunyai konstruksi menyerupai jembatan Widang Tuban.

“Survei ini dilakukan untuk melihat kondisi jembatan. Saat ini dari hasil pantauan yang kami lakukan, kondisi jembatan masih aman, namun ada beberapa saja harus di aspal ulang, karena kondisi aspal masih banyak yang bergelombang,” ujar Ega.

Petugas melihat kontruksi dasar jembatan Pajarakan, Jum’at (20/4 /2018)

Kondisi jalan yang bergelombang itu ada di atas jembatan Pajarakan. Sehingga Satlantas meminta kepada petugas BBPJN VIII Surabaya ruas Probolinggo-Paiton-Situbondo, untuk melakukan perbaikan.

“Kami minta jalan itu segera diperbaiki, agar tidak menimbulkan kecelakaan lalulintas. Selain itu, agar peristiwa jembatan ambruk di Tuban tidak terjadi disini,” tambah putra komedian Tukul Arwana ini.

Rencananya setelah dilakukan perbaikan pihak Satlantas Polres Probolinggo akan memasangkan rambu-rambu yang bangun pada tahun 90-an. Agar pengendara yang melintas mengetahui batas kapasitas.

“Ketika nanti sudah dilakukan perbaikan atau pengaspalan ulang, maka kami akan pasang rambu-rambu agar para pengendara bahwa jembatan ini memiliki batas kapasitas,” tutup Ega. (*)

 

 

 

Penulis : M Ahsan Faradies

Editor : Efendi Muhammad

Baca Juga  Proteksi Warga dari Covid-19, ini Terobosan Pemkot Probolinggo

Baca Juga

Bulan Ramadan, Jam Kerja ASN Pemkab Probolinggo Dipangkas

Probolinggo,- Selama Ramadan, Pemerintah Kabupaten Probolinggo memangkas jam kerja bagi para Aparatur Sipil Negara (ASN)-nya. …