Pasca Kunjungan Faisol Riza, Jaringan Listrik Segera Diperbaiki

PAKUNIRAN,- Pasokan listrik di Desa Gunggungan Kidul, Kecamatan Pakuniran, Kabupaten Probolinggo yang beberapa hari lalu sempat terganggu karena sejumlah tiang ambruk segera pulih.

Hal itu setelah Dusun Pancor, Desa Gunggungan Kidul dikunjungi Ketua Komisi VI Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI), Faisol Riza, Sabtu (22/1/2022) lalu. Saat ini, normalisasi aliran listrik sudah dalam proses pengerjaan.

Seperti diketahui sebelumnya, politisi fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini mendatangi dan meninjau lokasi jembatan terputus di Dusun Pancor. Faisol juga menyantuni keluarga Sunijar (53) yang meninggal terseret banjir bandang hingga 20 kilometer.

Saat meninjau jembatan penghubung antar dusun tersebut, Faisol Riza sempat menghubungi Direktur PLN Jawa Madura Bali (Jamali). Intinya, warga sekitar mengeluhkan gangguan pasokan listrik akibat banjir bandang. Sementara pihak Telkom diminta untuk menambah jaringan bagi warga sekitar.

Proses pengerjaan aliran listrik dan jaringan di Desa Gunggungan Kidul dibenarkan oleh Camat Pakuniran, Imron Rosyadi. Pengerjaan pembenahan jaringan sudah dilakukan sejak Minggu (23/1/2022) kemarin, pihak PLN dan Telkom sudah mendatangkan peralatan.

“Sudah datang alat-alatnya, seperti tiang listrik dan yang lainnya. Sampai saat ini kami terus berkoordinasi dan rapat bersama dengan pihak pemerintah daerah untuk proses pengerjaan ini. Ya benar, setelah dikunjungi Pak Faisol Riza,” kata Imron, Senin (24/1/2022).

Selain koordinasi perihal pengerjaan aliran listrik dan penambahan jaringan, lanjut Imron, pihaknya juga membahas untuk akses masuknya alat-alat ke Desa Gunggungan Kidul. Sebab, saat ini para pekerja masih kesulitan untuk menuju lokasi.

“Alhamdulillah semoga lancar dan terimakasih juga atas dukungannya. Sekarang kami masih memikirkan untuk akses jalan, karena alat-alat aliran listrik termasuk tiang itu belum bisa masuk ke sana (Desa Gunggungan Kidul, Red.),” kata mantan Camat Tiris ini.

Baca Juga  Ada Pilkades, Pasar Hewan Melompong

Seperti diketahui, banjir bandang terjadi Selasa (18/1/2022) lalu. Selain menewaskan seorang warga, bencana alam tersebut juga mengakibatkan dua jembatan penghubung terputus. Selain itu robohnya dua tiang listrik mengakibatkan sekitar 3.000 warga tidak bisa menikmati listrik. (*)

Editor : Ikhsan Mahmudi
Publisher : Albafillah

Baca Juga

Truk Bermuatan Pampers di Lumajang Jatuh ke Jurang

Lumajang,- Diduga sopir mengantuk, truk bermuatan pampers terjun ke jurang sedalaman 10 meter di Jalan …