Motor Kurir Ekspedisi Dicuri, Pelaku Terekam CCTV

Probolinggo – Sebuah motor milik seorang kurir ekspedisi di Jalan Raya Panglima Sudirman, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo hilang saat diparkir di halaman kantor. Aksi pelaku (pencuri) terekam CCTV, berjumlah tiga orang tetapi hanya seorang pelaku yang mengeksekusi motor tersebut.

License Officer perusahaan ekspedisi itu, Arif mengatakan, motor Muhammad Toha (22), warga Wonoasih ini diparkir di teras kantor ekspedisi, dekat pintu masuk. Saat kejadian, posisi motor yang diparkir tersebut sempat tertutup mobil, yang juga diparkir.

“Kejadian pencurian tersebut terjadi sekitar pukul 17.00 lebih, saya tahunya saat terdengan suara motor, dan langsung saya kejar, namun pelaku berhasil membawa kabur motor honda beat,” ujarnya, Rabu (24/11/2021).

Pasca kejadian, pemilik motor dan karyawan langsung mengecek CCTV. Dari rekaman terlihat, pelaku berjumlah tiga orang Mereka datang dengan dengan menggunakan satu motor. Setibanya di lokasi, pelaku langsung mendekati motor dan merusak kunci.

Saat hendak membawa kabur, pelaku sempat ragu, dan menjauh dari motor curiannya. Namun akhirnya pelaku berhasil membawa kabur motor ke arah barat.

“Setelah kejadian, pemilik motor kemudian melapor ke Mapolresta Probolinggo, dan meski motornya hilang, pemilik hari ini tetap bekerja,” imbuh Arif. (*)


Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher:nAlbafillah

Baca Juga  Polisi ‘Dangdutan’ Disidang, Kena Denda Rp 100 Ribu

Baca Juga

Nyaru jadi Jaksa, Guru Honorer Diringkus Polisi

Pasuruan,- Kejahatan berkedok profesi kembali terjadi. Kali ini, seorang oknum guru honorer di Surabaya berpura-pura …