Dilamar PKB di Pilwali Pasuruan, Gus Ipul; Dipanggil Kiai Pulang Kampung

PASURUAN-PANTURA7.com, Mantan Wakil Gubernur Jawa Timur, Saifullah Yusuf atau Gus Ipul, disebut-sebut akan dilamar Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai bakal calon walikota (bacawali) Pasuruan di Pilkada Serentak 2020. Ia diwacanakan berpasangan dengan politisi muda Partai Golkar, Adi Wibowo.

Bahkan surat rekomendasi dari PKB kepada Gus Ipul, akan diserahkan hari ini, Rabu (12/8/2020). Jika menerima, maka Gus Ipul akan kembali ke kontestasi politik pasca bertarung di Pilgub Jatim, pada 2017 lalu.

Terkait hal itu, mantan Ketua Umum GP Ansor 1999- 2010 ini angkat bicara. Menurutnya, kabar soal ketertarikan PKB yang akan mengusungnya di Pilwali Pasuruan, justru ia ketahui dari pemberitaan media.

“Saya justru belum tahu informasi kalau akan mau dapat rekom besok itu,” terang Gus Ipul kepada wartawan di Wisata Pintu Langit, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, Selasa (11/8/2020) malam.

Jika memang benar akan direkom PKB, Gus Ipul mengklaim dirinya belum bisa menjawab. Sebab, ia masih perlu waktu untuk berkomunikasi dengam beberapa pihak, seperti Ketua DPW PKB Jatim Abdul Halim Iskandar, politisi Golkar Misbakhun, serta para habaib dan ulama.

“Prinsipnya, saya masih perlu waktu. Tapi saya siap menerima amanah. Saya juga akan berkonsultasi ke ibu, keluarga, dan istikharah. Nanti kita liat bersama bagaimana,” paparnya.

Ia menambahkan, jika pun ia maju dalam Pilwali Pasuruan, bukan berarti ia gila jabatan. “Amanah itu bukan masalah besar kecil, bisa disini atau disana. Dimanapun sesungguhnya mulia,” tuturnya.

Kakak kandung Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf ini mengaku sangat berterima kasih kepada semua pihak yang mengaitkannya di Pilwali Kota Pasuruan, pada 6 Desember nanti.

“Sebuah kehormatan karena masih diberi kepercayaan. Namun, ini kalau boleh dibilang, (saya) dipanggil kiai pulang kampung,” tandas dia.

Baca Juga  KPU Kota Probolinggo Terima 182.403 Surat Suara DPRD Provinsi

Jika duet Gus Ipul – Adi Wibowo yang diusung PKB-Golkar terealisasi, pasangan ini akan menjadi koalisi gajah. Koalisi ini akan mengumpulkan 15 kursi dari 30 kursi yang tersedia di parlemen Kota Pasuruan. (*)


Editor : Efendi Muhammad
Publisher : Rizal Wahyudi


Baca Juga

Tujuh Bulan Jelang Pilkada Kabupaten Probolinggo, Elektabilitas Gus Haris Teratas

Jakarta,- Lembaga survei LSI Denny JA merilis hasil survei politik di tengah ramainya persiapan perhelatan …