PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Probolinggo akhirnya menetapkan nomor urut pasangan calon (Paslon) Bupati – Wakil Bupati Probolinggo, melalui rapat pleno yang gelar di Gedung Islamic Centre Kota Kraksaan, Selasa (13/2/2018).
Dalam undian nomor urut itu, paslon A. Malik Haramain – KH. Muzayyan Badri (MMC) mendapat nomor urut 2. Meski nomor urut sejatinya merupakan pra syarat bagi paslon sebagai kontestan pilkada, namun bagi MMC, nomor urut mempunyai makna tersendiri.
Cabup A. Malik Haramain menyebut, nomor urut 2 memang menjadi harapannya, karena sesuai dengan hasil istikharah sebelum ia mengikuti pengundian nomor urut. Malik berharap, nomor urut 2 bisa membawa kemaslahatan dalam keikutsertaannya di Pilkada serentak 2018.
“Nomor urut dua memang hasil istikharah kami. Kami sangat bersyukur mendapat nomor urut dua, semoga nomor urut ini bisa membawa kemaslahatan dan bermanfaat bagi kami maupun masyarakat Probolinggo kedepan,” kata Malik sesuai mengikut pengundian nomor urut..
Paslon MMC menjadi kontestan Pilkada Kabupaten Probolinggo setelah diusung oleh dua partai politik, PKB-Demokrat. Paslon pendatang baru ini bakal menantang duet petahana, P Tantriana Sari – HA. Timbul Prihanjoko, yang diusung koalisi gajah berisi Partai Nasdem, PPP, PDI-P, Golkar dan Gerindra. (din/arf).
Tinggalkan Balasan